Laporan Wartawan Grid.ID, Nurul Nareswari
Grid.ID - Sudah nonton film horor Pengabdi Setan? Pasti tahu dong tokoh Ian, anak terakhir dari 4 bersaudara yang aktingnya sangat menggemaskan.
Nah, Grid.ID mencoba mengungkap fakta-fakta tentang pemeran Ian yang bernama asli Muhammad Adhiyat, melalui wawancara langsung bersama anak berusia 6 tahun ini dan juga ibunya.
(Ibunda Karakter Ian di Pengabdi Setan Kaget Anaknya Bisa Lakukan Hal Ini)
Berikut 11 fakta tentang Adhiyat yang belum terungkap:
1. Hobi Main Mobile Legend
Seperti anak jaman sekarang pada umumnya, rupanya Adhiyat pun nggak bisa lepas dari gadget.
Dia ketagihan bermain game online Mobile Legend.
Sampai-sampai dirinya mengaku sering dimarahin ibunya karena lupa waktu makan dan tidur.
(Berperan Sebagai Ian di Pengabdi Setan, Ini Harapan Adhiyat Saat Masuk Nominasi FFI)
2. Bercita-Cita Jadi Pilot
Bukan aktor, ternyata cita-cita Adhiyat ingin menjadi pilot.
Alasannya simpel, "Biar bisa terbang ke mana aja," katanya.
3. Mulai Akting di Usia 8 Bulan
Adhiyat sudah mulai jadi bintang iklan di usia 8 bulan.
Saat itu ia menjadi bintang iklan obat penurun demam.
4. Suka Gangguin Adiknya
Sebagai anak pertama dari tiga bersaudara, rupanya Adhiyat nggak mau ngalah sama adiknya.
Ibunya, Lidya mengungkapkan Adhiyat seperti punya kepuasan sendiri kalau bisa ngisengin adiknya.
Terutama soal berebut mainan.
Tapi ternyata keisengannya hanya berlaku pada adik pertamanya Elang (4).
Sedangkan, Adhiyat lebih suka mengalah kepada adiknya yang paling kecil, Hero (2).
5. Nurut Sama Mamanya
Walaupun seolah sering dimanja lantaran Adhiyat tidak pernah dimarahi oleh ibunya, Adhiyat tetap nurut sama sang mama.
"Abang (Joko Anwar) sampai pernah bilang 'Lid, Adhiyat jangan dimanja ya'. Tapi memang itu cara aku mendidik Adhiyat."
"Dia justru kalau dikerasin nggak bisa. Dan selama ini nurut-nurut saja sama aku dibanding sama yang lain," ujar Lidya.
6. Suka Olahraga
Walau masih kecil, ternyata Adhiyat suka olahraga loh.
Adhiyat rutin latihan renang.
Suka bermain Badminton dan fitnes sama papa, mama, serta kakek neneknya.
7. Tempat Liburan Favoritnya di Hotel
Liburan favorit kok di Hotel? Ternyata karena di hotel ada Wi-Fi gratis!
Jadi, Adhiyat bisa main Mobile Legend dan Youtube-an sepuasnya.
(Mengintip Makeup Eksotis Asmara Abigail, Bintang Film Pengabdi Setan)
8. Punya Bakat Akting dari Kakek Moyangnya
Ternyata kakek moyang Adhiyat pernah menjadi pemain film pada 1945.
Jadi, akting keren Adhiyat mewarisi bakat kakek moyangnya.
(Ini Dia Cuplikan Pengabdi Setan yang Menyeramkan!)
9. Cepat Menangkap Pelajaran
Meski tertinggal pelajaran akibat syuting, rupanya rapot Adhiyat tetap bagus.
Adhiyat pun cepat menangkap arahan sutradara saat syuting meskipun diajarinnya sambil ngobrol dan main.
Adhiyat dapat memperagakan bahasa isyarat yang diajarkan kepadanya dengan cepat.
(Suara Aneh Terekam Ketika Shooting Film Pengabdi Setan, Bikin Merinding!)
10. Penakut
Meski sukses main di film horor, ternyata Adhiyat aslinya penakut.
Saat syuting pun Adhiyat sempat menangis karena melihat hantu sungguhan yang menyerupai tokoh Ibu (diperankan oleh Ayu Laksmi, red) dalam film Pengabdi Setan.
Tapi, selayaknya aktor profesional, the show must go on, Adhiyat tetap menjalankan syutingnya hingga selesai.
(Joko Anwar Ungkap Pengalaman Memilih Rumah Horor Untuk Syuting Pengabdi Setan)
11. Cepat Akrab Tapi Susah Diatur
Adhiyat memang cepat akrab dengan siapa pun.
Namun, selayaknya anak kecil Adhiyat bertingkah sesuai dengan keinginannya dan sulit diatur.
Jadi gimana, makin ngefans sama si kecil Adhiyat?
(Ini Cara Joko Anwar Ciptakan Atmosfer Seram di Film Pengabdi Setan) (*)