Find Us On Social Media :

8 Idol Korea Terkenal Ini Pernah Alami Deperesi, Nomor 7 Gara-gara Ditinggal Rekan Satu Grupnya

By Kama, Jumat, 13 Oktober 2017 | 02:44 WIB

Idol Korea yang mengalami depresi

Laporan Wartawan Grid.ID, Septi Nugrahaini

Grid.ID - Menjadi seorang idol populer tak segampang yang terlihat saat ini.

Banyak perjuangan dan hal yang harus dikorbankan untuk sampai seperti ini.

Beberapa idol bahkan sempat mengalami depresi bahkan ketika telah menjadi idol.

(BACA: Sisi Gelap Dunia Hollywood yang Baru Terungkap, dari Pelecehan Seks Sampai Pemerkosaan)

Seperti yang dilansir Grid.ID dari Koreaboo, berikut 8 idol yang berhasil mengatasi rasa depresi saat menjadi idol.

1. T.O.P Big Bang

Pada 2008, T.O.P dilaporkan menderita serangan kecemasan sekaligus depresi.

2008 adalah tahun ke-2 setelah T.O.P melakukan debut bersama Big Bang.

2. Baro B1A4

Baro mengalami depresi karena terlalu cinta pada drama yang ia bintangi, 'Reply 1994.'

Ia merasa sedih saat para pemainnya tidak bisa saling bertemu lagi karena kesibukan masing-masing.