Laporan Wartawan Grid.ID, Nurul Nareswari
Grid.ID - Lucky Perdana menikahi Veronica menikah pada 17 Agustus 2016, lalu.
Perbedaan agama menjadi penghalang terbesar hubungan cinta keduanya.
(BACA JUGA: Pulang Ibadah Haji, Armand Maulana Jelaskan Perubahan Penampilannya)
Lucky Perdana mengaku mengajak Veronica untuk masuk Islam 2 bulan sebelum hari pernikahannya.
Tidak berhenti sampai disitu, pernikahan Lucky Perdana dan Veronica puntidak direstui oleh keluarga Veronica.
(BACA JUGA: Adipati Dolken Baper Dengan Putri Marino, Eh Tangannya Dipegangi Terus! Lihat Videonya Langsung)
Saat hari pernikahan Veronica dan Lucky Perdana, tidak ada satu pun keluarga Veronica menghadiri pernikahannya.
Pernikahannya hanya dihadiri oleh keluarga dari Lucky Perdana dan beberapa kerabat Veronica.
(BACA JUGA: Eh, Putri Marino Keceplosan Tentang Perasaannya Pada Adipati Dolken, Ini Videonya)
Bahkan ketika istri Lucky Perdana alami keguguran pun tidak ada keluarga Veronica yang datang.
Lucky Perdana yang ditemui Grid.ID di Kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Rabu (11/10/2017) kemarin mengungkapkan perjuangannya.
(BACA JUGA: VIDEO - Lucky Perdana Ceritakan Rasa Bahagia Sang Istri Hamil Lagi Meski Tak Direstui Orang Tua)
"Tetep nggak ngaruh. Dari kehamilan pertama sampai gugur juga nggak ngaruh. Tapi kita kan udah beritikad baik ya. Udahlah anak tante ini kan udah gede. Tapi ya nggak tahu deh," ucap Lucky Perdana.
"Makanya saya tekankan ke istri saya jangan terlalu fokus memperbaiki hubungan (dengan orang tua). Fokus ke kita berdua dan baby aja dulu."
(BACA JUGA: Kehamilan Istri Lucky Perdana, Veronica Perdana Bikin Pusing Karena Permintaannya Begini)
"Sekarang dia lebih rileks. Insya Allah kalau nanti babynya lahir bisa membuka hati orang tuanya," ujar Lucky.
Lucky juga menjawab pertanyaan awak media dan Grid.ID mengenai awal mula keluarga Veronica tidak merestui.
"Awalnya masalah pindah agama, dan juga memang enggak mau mereka sama saya," papar Lucky Perdana.
(BACA JUGA: Lucky Perdana Menikahi Wanita Beda Agama yang Akhirnya Mualaf, Ini Cerita Perjuangannya, Sampai di Sidang Lho!)
"Dia sudah dijodohkan, disuruh menikah sama orang pilihan keluarganya, jadi walaupun ga pindah agama pun tetap enggak merestui," lengkap Lucky Perdana.
Lihat langsung penjelasannya
(*)