Find Us On Social Media :

Canggih! Negara Ini Bangun Kota Tanpa Polusi, Penduduk Dijamin Nyaman! Jadi Pengen Pindah

By Anita Rohmatur R, Sabtu, 14 Oktober 2017 | 18:48 WIB

Canggih! Negara Ini Bangun Kota Tanpa Polusi, Penduduk Dijamin Nyaman

Laporan wartawan Grid.ID, Husna Rahmayunita

Grid.ID - Polusi udara secara tidak langsung akan menyebabkan penyakit.

Terlebih saat dijalanan, asap kendaraan bermotor sangat mengganggu pernapasan.

Kira-kira solusi apa yang bisa kita lakukan untuk mengurangi polusi udara?

Dikutip dari laman inhabitat, Inggris akan ciptakan kota tanpa polusi pertama dunia.

Pada tahun 2020, enam jalan di pusat Kota Oxford, Inggris akan terbebas dari kendaraan yang berbahan bakar gas, termasuk angkutan umum seperti bis dan taksi.

(BACA JUGA: Sudah Tampil Maksimal Tapi Tak Dapat Penghargaan, yuk Intip Gaya Berani Ayu Ting Ting Saat Hadiri IDA 2017)

Kendaraan listrik akan dijadikan kendaraan utama di kota Oxford, Inggris.

Dan rencananya pada tahun 2035, kebijakan tersebut akan diperluas ke seluruh pusat kota dan tidak menutup kemungkinan juga melarang penggunaan kendaraan berbahan bakar fosil.

Menurut data World Health Organization (WHO), Oxford merupakan 1 dari 11 kota di Inggris yang aman dari partikel beracun.

Bukan tanpa tujuan, Inggris menerapakan kebijakan tanpa kendaraan ini dengan tujuan mencegah Global Warming.

(BACA JUGA: Ini Dia 3 Makanan Ringan Dengan Rasa Tak Masuk Akal yang Perlu Dicoba!)