Dari judulnya saja sudah kocak banget.
Namanya anniversary tuh, dirayakannya ya setiap tahun.
Uniknya, pasangan Indonesia malah sering mengadakannya tiap bulan.
2. Timeline dipenuhi foto mereka
Sebenarnya, tidak ada yang salah dengan aktivitas ini.
Bahkan, mengunggah foto pacar atau wefie berdua bisa terlihat romantis asalkan masih dalam kadar normal.
Namun, kalau dalam satu menit mengunggah 10 foto lebih, tentunya dianggap kampungan.
Jangan marah kalau teman-temanmu mulai memblokir akun media sosialmu.
3. Public Display Affection (PDA) berlebihan
Hal ini memang lumrah kalau kamu tinggal di Amerika dan sekitarnya.
Namun, jika kamu tinggal di negara timur seperti Indonesia, mengumbar kemesraan bersama pasangan di tempat umum dianggap sebagai hal tak senonoh dan kurang sopan.
Carilah tempat yang lebih privat jika ingin mesra-mesraan dengan doi.