Find Us On Social Media :

Inilah 4 Alasan Kenapa Drama Black Wajib Dipantengin Pecinta K-Drama

By Kama, Minggu, 15 Oktober 2017 | 01:30 WIB

Drama Black siap hibur pecinta K-Drama

Laporan Wartawan Grid.ID, Nindya Galuh A.

Grid.ID - Drama terbaru OCN berjudul Black kini siap menyapa para pecinta drama Korea.

Drama Black ini mengisahkan tentang seorang detektif yang kerasukan roh Grim Reaper atau malaikat maut.

(BACA: Nikmati Layar Smartphone Lebih Memukau di Vivo V7+, Lewat FullView™ Display)

Grim Reaper ini kemudian akan bertemu dengan seorang wanita yang bisa melihat bayang-bayang kematian.

Para tokoh di drama ini akan berusaha sekuat tenaga untuk menyelamatkan hidup orang-orang yang diambang maut.

Bahkan mereka sampai harus melanggar hukum langit.

Dilansir Grid.ID dari berbagai sumber, inilah alasan kenapa para pecinta K-Drama wajib banget berburu drama ini dan ditonton sampai habis.

1. Deretan Pemain yang Kece Badai

Drama ini akan dibintangi oleh aktor Song Seung Heon yang terkenal lewat serial Endless Love tahun 2000.

Song Seung Heon terakhir kali muncul dalam drama Saimdang: The Light's Diary bersama aktris senior Lee Young Ae awal tahun 2017 lalu.

Sementara Go Ara dikenal sebagai aktris cantik bermata indah.

Drama terakhir yang dimainkan Go Ara adalah drama kolosal berjudul Hwarang.

Selain mereka berdua, ada juga aktris Lee El yang berhasil mencuri perhatian di drama Goblin sebagai dewi kelahiran.

(BACA: Sisi Gelap Dunia Hollywood yang Baru Terungkap, dari Pelecehan Seks Sampai Pemerkosaan)

2. Munculnya Karakter Grim Reaper 

Karakter grim reaper ini selalu bisa mencuri perhatian penonton.

Malaikat kematian biasanya selalu berwujud cowok ganteng misterius dengan segala rahasia dalam kehidupan sebelumnya.

Beberapa drama yang laris manis karena munculnya karakter grim reaper ini adalah drama Goblin, 49 days, dan High School Loves On.

3. Sutradara Ahli Drama Misteri Fantasi

Drama Black ini disutradarai oleh Kim Hong Sun.

Sutradara Kim Hong Sun memang dikenal sebagai ahli pembuat genre film dan drama fantasi kriminal.

Beberapa drama yang sangat terkenal adalah drama The God's Gift dan drama Voice.

Kedua proyek tersebut berhasil mengangkat kasus kriminal menegangkan.

Sudah pasti drama Black ini akan sama menegangkannya dengan dua proyek Kim Hong Sun sebelumnya.

(BACA: Ternyata Ini Alasan Raisa Andriana Nggak Mau Pakai Lipstik Warna Merah)

4. OST yang Dinyanyikan Mantan Idol Keren

Mantan member idol grup Winner, Nam Tae Hyun, telah dipercaya sebagai pengisi salah satu OST drama Black.

Nam Tae Hyun akan mengisi OST Part 1 berjudul Take Me Out.

Bahkan produser musik drama ini memuji bakat Nam Tae Hyun yang bisa membawakan lagu ini dengan sangat indah. (*)