Find Us On Social Media :

Heboh Dua Anak Kecil Tidur Di ATM, Jangan Mudah Merasa Iba Karena Faktanya Tak Sesedih Yang Dibayangkan

By Way, Senin, 16 Oktober 2017 | 00:53 WIB

anak tidur di ATM

Grid.ID-Beberapa saat lalu ramai kabar bahwa ada dua anak tidur di ATM memakai selimut plastik.

ATM itu terletak di dekat pom bensin Galur, Cempaka Putih, Jakarta.

Mereka tidur tanpa bantal.

Pakaian anak ini juga tipis dan tidur di ATM yang ber-AC harusnya membuat mereka lebih kedinginan.

(Baca :  Nikmati Layar Smartphone Lebih Memukau di Vivo V7+, Lewat FullView™ Display )

Terlihat di beberapa foto nampak seorang anak yang terlihat seperti kakak memeluk adiknya yang lebih kecil.

Menurut informasi yang didapat, diduga ke-2 anak ini merupakan anak yatim piatu.

Mereka mengaku orangtuanya telah meninggal dunia karena sakit.

Seorang netizen yang telah berbagi cerita ini telah mengajaknya untuk ke panti asuhan namun kedua anak ini menolak.

(Baca :  7 Hal Ini Haram Dilakukan Saat Berantem dengan Pasangan Kalau Kamu Nggak Mau Hubunganmu Berakhir )

Mereka berdua mengaku merupakan kakak beradik.

Sang kakak berusia 7 tahun sedangkan adiknya baru berumur 4 tahun.

Dinas Sosial DKI Temukan Hal Sebaliknya

Ramainya kabar ini beredar di media sosial, membuat Dinas Sosial DKI Jakarta menelusuri kebenarannya.

Dilansir dari akun resmi Dinas Sosial DKI, maka Petugas Pelayanan, Pengawasan dan Pengendalian Sosial (P3S) Suku Dinas Sosial Jakarta Pusat menelusuri keberadaan dua orang anak yang tertidur di ATM BNI Pom Bensin Galur, Jakarta Pusat.

Keberadaan dua orang anak itu sempat viral di media sosial dan warga melaporkannya ke akun twitter resmi @DinsosDKI1. 

Petugas pun segera menindaklanjuti laporan tersebut.

(Baca :  Beredar Kejadian Sebelum Duel Warga Sipil Vs TNI-AL, Selanjutnya Bimantoro Prasetyo Minta Maaf  )

Kepala Suku Dinas Sosial Jakarta Pusat, Susana Budi Susilowati mengemukakan, petugas telah mendatangi keberadaan anak itu di ATM BNI Pom Bensin Galur, namun anak tersebut tidak ditemukan. 

"Satgas Posko Rawasari telah Tindak Langsung (TL) keberadaan dua anak yg sedang tidur itu."

"Namun target nihil dan akan dipantau kembali oleh petugas," ungkap Susan saat dihubungi pada Minggu (15/10). 

Sebelumnya, warga melaporkan adanya dua orang anak yang tidur di ATM BNI Galur melalui medsos. 

Warga khawatir terjadi sesuatu atau anak tersebut sakit sehingga memerlukan bantuan segera.

(Baca :  Kebangetan, Hito Caesar Tinggal Di Jakarta Dari kecil Tapi Belum Tahu Monas, Ini Kata Felicya Angelista )

Pihaknya pun menindaklanjuti laporan tersebut dan menelusuri asal dari dua orang anak yang tertidur itu.

Petugas akhirnya melakukan pencarian dan menanyakan kepada warga sekitar. 

Ternyata tempat tinggal kedua anak tersebut di daerah Kota Paris RT01/RW06, Galur, Jakarta Pusat.

Kedua anak itu masih memiliki kedua orang tua dan tinggal mengontrak di dekat daerah di mana kedua anak itu tidur. 

"Anak yang satu bernama Gusti (4), ayahnya Alex dan Ibunya Wiwin."

(Baca :  TERPOPULER: Penyakit Serius Dari Hisap Payudara, Ayu Ting Ting VS Via Vallen, dan Kehamilan Siti Nurhaliza Setelah 11 Tahun Menikah )

"Anak yang kedua Fitri (7) ibunya Yana dan ayahnya Abdul Qodir."

"Orang tua dari kedua anak tersebut tinggal di lokasi kost yang sama," terang Susan.

Ia melanjutkan, kedua anak tersebut orang tuanya bekerja sebagai parkir liar dan pengamen.

Anak-anak mereka sedang menunggu orang tuanya pulang hingga kelelahan. 

Mereka pun istirahat di ATM BNI.

(Baca :  Selain Inovasi FullView™ Display, Segudang Fitur Canggih di Vivo V7+ Siap Temani Aktifitas Digital Apapun )

Mendengar keterangan itu, petugas memberikan arahan dan teguran keras kepada kedua orang tua mereka. 

Agar tidak membiarkan anaknya tidur sembarang tempat lagi. 

"Kami mengkhawatirkan terjadi ekploitasi atau kekerasan terhadap anak, maka segera kami telusuri keberadaan orang tuanya," kata Susan. (*)