Laporan Wartawan Grid.ID, Septi Nugrahaini.
Grid.ID - Saat menjadi bintang tamu untuk JYP's Party People, Suzy buka-bukaan mengenai kontraknya dengan JYP Entertainment.
Kekasih Lee Min Ho itu sempat membuat publik penasaran karena nasibnya yang menggantung.
Saat itu, Suzy telah habis kontrak dengan JYP Entertainment selama 4 bulan.
Rumor yang beredar mengatakan jika dirinya akan membuat agensi sendiri.
Namun, semua itu terbantahkan setelah JYP mengumumkan jika Suzy tetap bertahan sebagai aktris di agensinya.
Dilansir Grid.ID dari Nate, Suzy mengatakan jika JYP adalah agensi yang telah membesarkannya.
"Aku memperbarui kontrak karena agensi ini yang membesarkanku," kata Suzy.
Suzy juga mengatakan bahwa dirinya ingin tetap bekerja dengan orang-orang yang ikut serta dalam pengembangan karirnya.
(Baca: Telah Menjalin Hubungan, Begini Makna Kebahagiaan Bagi Yuanita Christiani )
Selama 4 bulan tak ada konfirmasi, baik dari Suzy maupun dari agensi, ternyata Park Jin Young mengungkapkan rahasia dibaliknya.
"Aku tidak ingin memaksakan tentang kontrak, jadi aku tidak menghubungi Suzy selama 4 bulan," kata Park Jin Young.
Untuk memperlihatkan rasa hormatnya pada agensi yang telah membesarkannya, Suzy pun memutuskan untuk memperpanjang kontrak.
(Baca: Raffi Ahmad Mendadak Salting Saat Ditanya Liburan Paling Mengesankan Bersama Mantan, Nah Loh! )
"Ini semua bukan hanya tentang uang," kata bos JYP Entertainment itu.
Bagaimana menurut kalian tentang hubungan Suzy dan JYP ini? (*)