Find Us On Social Media :

Siapa Nih, Wanita Cantik Berhijab Ini Bekerja Sebagai Montir Bengkel

By Afif Khoirul M, Selasa, 17 Oktober 2017 | 02:14 WIB

Wanita cantik ini menjadi montir

Grid.ID - Menjadi montir bengkel adalah pekerjaan para lelaki.

Karena umumnya lelaki suka dengan dunia otomotif.

Namun bagaimana jika seorang perempuan bekerja menjadi montir.

Julukannya pastilah montir cantik.

( BACA : Ternyata ini Kekhawatiran yang Dirasakan Mathias Muchus Dalam Dunia Pendidikan )

Dilansir reporter Grid.ID dari siakapkeli.my

Wanita cantik berhijab bernama Nor Sakira Awee (20 tahun) asal  Kampung Batangan, Marang, Malaysia jelas mempunyai pekerjaan tak biasa.

Sakira sapaan akrabnya bekerja sebagai montir mobil.

Dengan paras cantik mungkin dirinya lebih cocok bekerja sebagai model.

( BACA : Diajak Berdamai Oleh Pelapor, Nikita Mirzani Mau Kalau Dibayar Ganti Rugi Miliaran )

“Walaupun terpaksa berlumuran dengan oli hitam dan mendapat sindiran dari orang, saya tetap senang dengan pekerjaan itu,” katanya.

Sakira sejak kecil ternyata memang suka dengan dunia otomotif.

Hal ini lantaran ia sering bermain ke bengkel milik kakaknya sendiri Mohd Sabri, (26 tahun).

Di bengkel itu Sakira belajar secara otodidak cara memperbaiki motor.

( BACA : Horor, Gadis Muda Ini Bunuh Diri Di Depan Banyak Orang Dengan Cara Terjun Bebas Dari Sebuah Kubah Katerdal )

Dirasa masih kurang cakap ilmu otomotifnya, Sakira lantas mengikutu kursus Universal Centre Education Traning Employment (UNICETE) di Chendering, Malaysia.

Kursus itu seperti pendidikan singkat tentang dunia otomotif.

Menurut Sakira, ia merasa gembira dan bangga karena lebih memilih mendalami dunia otomotif.

Walaupun Sakira adalah seorang montir yang selalu kotor dalam pekerjaannya ia tidak kehilangan ke feminimannya sebagai seorang wanita.

Walaupun perwatakannya lemah lembut tetapi kemahiran serta kecakapannya yang dimilki Sakira setanding dengan montor laki-laki, ujar temannya Mohd Ishak Amin.

Sakira masih terus menjadi seorang montir karena itu adalah cita-citanya sejak kecil.

(*)