Find Us On Social Media :

Ingin Merasa Bahagia dengan Instan? Hirup 8 Aroma Ini Saja

By Jeanne Pita, Selasa, 17 Oktober 2017 | 20:11 WIB

Peppermint

Grid.ID - Percayakah kamu rasa bahagia bisa muncul dari aroma-aroma tertentu?

Untuk memunculkan rasa bahagia, rupanya mencium aroma wewangian tertentu cukup efektif mengangkat mood.

Tertarik untuk mengurangi tingkat stres dengan mencium aroma tertentu? Berikut ini daftarnya.

(BACA: Dulu Polos dan Sekarang Bak Bidadari Kahyangan, Inilah 8 Foto Transformasi Aurel Hermansyah, Awas Bikin Kaget Semua!)

1. Pinus

Selain cantik untuk tempat berfoto, ternyata berjalan-jalan di hutan pinus juga mampu mengurangi rasa stres. 

Sebuah studi yang dilakukan di Universitas Kyoto di Jepang mengungkap, orang-orang yang melakukan shinrin-yoku, atau "mandi hutan", 

mengaku rasa depresi dan kecemasan mereka berkurang secara signifikan ketika mereka berjalan di hutan pinus.

2. Jeruk

Jika Anda butuh penyemangat dalam waktu singkat, cobalah mengendus aroma jeruk. 

Aroma buah yang kaya dengan vitamin C ini telah terbukti dapat meningkatkan energi dan kewaspadaan. 

Penelitian telah mengungkapkan bahwa aroma lemon secara khusus dapat mengurangi stres dan meninggalkan kesan positif pada orang lain.