Find Us On Social Media :

Jangan Sampai Kena Infeksi Miss V Gara-gara Pakai Tampon, Ini loh Penggunaan yang Benar

By Fahrisa Surya, Rabu, 18 Oktober 2017 | 17:24 WIB

Ilustrasi tampon

Lauren Streicher, gelar M.D., seorang profesor kebidanan klinis dan ginekologi di Northwestern University Feinberg School of Medicine mengatakan bahwa Anda benar-benar tidak perlu khawatir untuk menggunakan tampon.

Menurut FDA, di masa lalu, proses bleaching dalam pembuatan tampon memang berisiko menyebabkan sensasi panas dan berpotensi menjadi sumber jumlah jejak dioxin (senyawa kimia beracun yang dapat menyebabkan masalah reproduksi), tetapi FDA mencatat bahwa metode pemutihan tidak lagi digunakan.

“Selain higienis dalam pemakaian, serta rutin mengganti tampon, gunakanlah tampon tanpa pengharum,” kata Shepherd.

“Pengharum sendiri dapat meningkatkan risiko alergi, baik dalam tampon, pembalut, maupun pantyliner,” Shepherd menekankan. (Kompas.com/Ayunda Pininta)

Artikel ini pernah tayang di Kompas.com dengan judul "Penggunaan Tampon yang Benar Turunkan Risiko Infeksi pada Vagina"