Find Us On Social Media :

Adik Artis Bali Meninggal, Ini 3 Fakta I Made Oky Arya Dinata, Kepergiannya Sampai Banjir Air Mata

By Linda Fitria, Rabu, 18 Oktober 2017 | 20:24 WIB

Suasana haru di rumah sakit

Grid.ID- Publik Bali sedang dihebohkan dengan kabar meninggalnya adik dari musisi Bali Tiati Bintang.

Namanya memang belum begitu besar di industri musik tanah air.

Namun wanita cantik ini sudah berkiprah cukup lama di Bali.

Berprofesi sebagai penyanyi pop Bali, Tiari Bintang cukup terkenal bersama KIS Band.

Senin (16/10/2017) kabar duka datang dari Tiari Bintang.

(BACA : Makin Akrab, Laudya Cynthia Bella Berkunjung ke Rumah Erra Fazira, Mantan sang Suami)

Adik kandungnya I Made Oky Arya Dinata meninggal dunia.

Berikut fakta-fakta yang berhasil Grid.ID rangkum tentang kematian adik Tiari Bntang ini.

1. Masih SMA

Diketahui Oky adalah siswa Sekolah Menengah Atas 7 Denpasar.

Oky masih berusia 16 tahun dan harus pergi untuk selama-lamanya.

Dilansir Grid.ID dari laman Tribun Bali, Oky adalah adik kandung penyanyi lagu pop Bali Tiari Bintang.

2. Penyebab Kematian

Oky menghembuskan napas terakhirnya di Rumah Sakit RSUP Sanglah, Denpasar Brat Bali.

(BACA : Kerap Pakai Fashion Item yang Sama, Ternyata Harga Sepatu Ayu Ting Ting Ini Bisa Buat Tebus Motor!)

Oky diketahui meninggal dunia akibat kecelakan motor yang terjadi di Denpasar.

3. Belum Sempat Dijenguk

Setelah mendnegar kabar kematian Oky, puluhan teman sekolahnya beramai-ramai mengunjunginya di rumah sakit.

Mereka mengaku kaget mendengar kabar kematian temannya ini.

Salah satu teman Oky, I Gede Satya Naraya menceritakan Oky adalah orang yang baik.

"Orangnya terkenal baik suka ngelawak di sekolah, kalau gak ada dia susah jalan kegiatan di sekolah. Suka maen musik di kelas pas waktu jam istirahat," kata Satya dilansir Grid.ID dari laman Tribun Bali.

(BACA : Selain Surat, Ternyata Vania Athabina Mendapat Sebuah Barang yang Tak Ternilai Harganya!)

Sebelumnya, mereka berniat menjenguk Oky di rumah, namun kediaman adik Tiari ini sepi.

Saat pergi ke rumah sakit, mereka baru mendnegar kabar duka itu. (*)