Laporan Wartawan Grid.ID, Hyashinta
Grid.ID - Kematian memang bisa menjemput manusia kapan saja.
Walau pun kita sudah punya rencana indah, namun jika takdir berkata lain, kita hanya bisa berpasrah.
Dilansir Grid.ID dari Next Shark, suatu hari Ren An Ni baru saja meninggalkan rumah sakit di kota Taoyuan, Taiwan.
Ketika berjalan melintasi persimpangan jalan, dia dikejutkan oleh bus antar-jemut rumah sakit.
(Baca: VIDEO : Ngeri, Detik-detik Balita 2 Tahun Diterkam Anjing, Ainin Alami Cedera Parah)
Menurut AsiaOne, ia mengalami kecelakaan dan meninggal di lokasi kejadian.
Pertiwa itu terjadi seminggu sebelum upacara pernikahannya dan sehari sebelum ulang tahunnya yang ke-32.
Lu Chun-Hsien yang merupakan calon suaminya merasa sangat terpukul.
"Ini adalah hari ke 19 saya tidak berbicara dengan Anda," tulis pengantin pria yang sedang berduka di akun Facebook-nya.
(Baca: Jessica Mila Foto Saat Di Pantai Dikomentari Netizen Bukan Karena Pakaiannya, Namun Karena Ini)
Lu memasang cincin di jari Ren walau Ren tidak bisa membantu Lu memasang di cincin di jari manisnya.