Find Us On Social Media :

OMG! Umur Pakai Lebih dari 20 Tahun, Kijang Toyota Grand Extra Masih Handal dan Dengan Kondisi Istimewa Dihargai Tinggi

By Octa Saputra, Sabtu, 21 Oktober 2017 | 00:01 WIB

Toyota Kijang Grand Xtra masih handal

Grid.ID - Era Toyota Kijang generasi 3, dimulai dari 1986 sampai 1996.

Dengan mengaplikasikan proses produksi kekinian (waktu itu) dibagian body, yakni dari full pressed body (1986-1991) dan Toyota Original Bodi (1992-1996).

Selain proses produksi bagian body yang sudah kekinian, ada hal lain bawaan Toyota Kijang yang dari awal sudah bikin konsumen Indonesia kesengsem.

Toyota Kijang yang kini jadi kendaraan andalan keluarga, awal diciptakan sebagai kendaraan niaga berbentuk pick up dengan sudah pakai mesin di depan (bonet).

(Toyota Kijang Kali Pertama Hadir Dalam Bentuk Pick Up, Siapa Sangka Dari Sini Sejarah Mobil Keluarga Dimulai)

Tercipta dengan model seperti itu, konsumen merasa bahwa lebih aman berkendara dengan Toyota Kijang daripada kendaraan lain yang pakai mesin tengah.

Di generasi 3 dari Toyota Kijang, ada varian Kijang Grand Extra.

Varian tertinggi di generasi 3 ini punya pilihan model LGX (Log Grand Xtra) dan SGX (Short Grand Xtra).

Kelebihan lainnya sudah ada power steering, power window, pelek aluminium alloy merek Enkei dan AC yang sudah Double Blower.

(Gokil! Dipakai Turing Menantang Maut, Toyota Kijang Buaya dan Doyok Sukses Bikin Warga Brunei Darussalam dan Malaysia Seperti Ini)

“Varian ini yang masih banyak terlihat digunakan oleh konsumen Toyota,” ujar Dhaniar NH, Technical Leader dari Auto2000 Permata Hijau Kebayoran Lama, Jakarta Selatan.

Dhaniar menambahkan bahwa kehandalan dan perawatannya yang nggak nyusahin alias mudah, jadi penyebab Toyota Kijang Grand Extra masih dipakai konsumen.