Grid.ID - Sebuah tangan raksasa ditemukan di Benua Asia.
Tangan raksasa ini berada di puncak bukit yang terletak di Benteng Amman, Yordania.
Dikutip dari laman hiddenunseen, tangan raksasa ini ternyata dibangun zaman Romawi.
Dibangun antara tahun 162-166 di bawah pemerintahan Marcus Aurelius, dan kemudian dijadikan kuil kuno.
Kuil tersebut menghadap ke timur dan dikelilingi oleh enam ruang setinggi 33 kaki.
Memiliki panjang 100 kaki dan lebar 85 kaki dengan tempat suci yang berukuran 400 kaki kali 236 kaki.
Seperti yang dikutip dari hiddenunseen, kesannya kuil tersebuttidak pernah selesai.
Ditunjukkan dengan fakta sisa bait suci tetap tanpa hiasan pada ruang-ruang yang ada di sana.
( BACA : Robby Purba Dibilang Cocok Jadi Ayahnya Bilqis Khumairah Razak, Netizen: Halalin Dong Bundanya! )
Sejatinya, selama proses penggalian, sedikit petunjuk yang tersisa untuk membantu para ilmuwan membuka misteri dari kuil setengah jadi yang terbengkalai ini.
Dari hanya tiga jari raksasa, satu siku, dan serentetan koin, para arkeolog sepakat jika tubuh marmer ini mungkin milik Herkules yang masif.