Laporan Wartawan Grid.ID, Yuliana Sere
Grid.ID – Hampir semua wanita mengalami nyeri di saat menstruasi.
Biasanya, rasa nyeri ini terjadi paling hebat di hari pertama periodemu.
Tidak sedikit yang tidak tahu bagaimana cara cepat menyembuhkan rasa nyeri ini.
Jangan takut, kali ini Grid.ID ingin mengulas cara cepat menyembuhkan nyeri saat periodemu datang.
1.Minum obat
Obat antiinflamasi nonsteroid (NSAID) bisa direkomendasikan untuk nyeri haid.
NSAID tidak seefektif kontrasepsi oral, tapi bisa membantu mengurangi rasa sakit.
2.Kompres
Kompres air panas bisa mengurangi rasa sakit.
Jika kamu tidak memiliki botol air panas atau bantalan pemanas, mandi hangat atau gunakan handuk panas juga bisa mengurangi rasa sakit ini.
3.Memijat dengan minyak esensial
Terapi pijat selama 20 menit bisa membantu mengurangi nyeri.
Para periset menemukan bahwa pijat secara signifikan mengurangi rasa sakit segera dan sesudahnya.
4.Hindari makanan ini
Makanan ini bisa menyebabkan rasa nyeri.
Misalnya, makanan berlemak, alkohol, minuman berkarbonasi, kafein dan makanan asin.
5.Orgasme
Meskipun tidak ada penelitian tentang ini, namun orgasme dapat memicu otak melepaskan neurotransmiter seperti endorfin dan oksitosin. Endorfin dapat menurunkan rasa nyeri.
Gimana, cepat dan mudah kan? (*)