Grid.ID - Siapa yang tak suka dengan jagung?
Sayuran ini bisa diolah dan dijadikan menjadi masakan favorit, seperti bakwan jagung, kolak jagung, jagung rebus, jangung bakar dan perkedel jagung.
Selain lezat untuk disantap, jagung juga memiliki manfaat yang sangat baik untuk tubuh.
Dikutip Grid.ID dari Boldsky, berikut manfaat dari jagung yang baik untuk kesehatan tubuh.
BACA JUGA : 8 Makanan yang Bisa Mencegah Kamu Dari Kanker, Jangan Diabaikan!
1. Meningkatkan kesehatan jantung
Kandungan antioksidan pada jagung bisa meningkat saat dimasak dan antioksidan sehat ini dapat menjaga kesehatan jantung.
2. Meningkatkan kemampuan pengelihatan
Karena mengandung lutein, jagung, terutama jagung manis memiliki kemampuan untuk memperkuat saraf optik dan memperbaiki penglihatan.
?BACA JUGA : 8 Manfaat Daun Sirih yang Banyak Orang Harus Tahu
3. Meningkatkan energi
Jagung kaya akan karbohidrat sehat yang tidak menambah berat badan bagi tubuh, namun justru membantu meningkatkan kadar energi kamu.