Grid.ID - Apakah kamu sedang mencari sebuah mobil keluarga?
Jika jawabanmu iya, maka kamu harus tahu bahwa mobil keluarga itu berbeda dengan mobil pada umumnya.
Kenapa? karena mobil keluarga harus memiliki beberapa fasilitas yang dibutuhkan oleh keluarga kamu lho
Nah, telah dikutip Grid.ID dari berbagai sumber.
Inilah fasilitas yang harus kamu perhatikan saat ingin membeli sebuah mobil keluarga.
1. Mobil keluarga harus memiliki 7 seater
Hal tersebut agar tidak ada keluarga yang harus dipangku atau merasa kesempitan.
Selain itu, kursi belakang harus lebih tinggi daripada kursi depan agar memberikan pandangan yang luas pada penumpang belakang.
(BACA JUGA: Ngeri, Beredar Video Tabrakan Maut di Karawang, Motornya Sampai Terbakar)
2. Dobel bower AC
Pilihlah mobil keluarga yang sudah dilengkapi dengan double blowe AC.
Hal tersebut agar penumpang belakang tidak mengalami panas saat berada di dalam mobil.
3. Perangkat keselamatan
(BACA JUGA: Park Eun Bin Ngaku Iri dengan Karakternya dalam Drama Age Of Youth 2, Ternyata Gara-gara Hal ini)
Pilihlah mobil keluarga yang memiliki dual SRS Airbag serta sistem pengereman yang sudah menggunakan ABS.
Bukankah keselamatan keluarga itu penting?
Nah, itu dia tips buat kamu sebelum membeli mobil keluarga
Bagaimana, sudah dapat bayangan mobil keluarga impianmu? (*)