Find Us On Social Media :

Pengin Makan Gorengan Krispi Tidak Berminyak? Coba Tips Berikut, Dijamin Ampuh

By Afif Khoirul M, Selasa, 24 Oktober 2017 | 03:10 WIB

Gorengan Krispi Tidak Berminyak ?

Grid.ID - Gorengan menjadi dambaan orang Indonesia.

Tiada hari tanpa gorengan.

Banyak penjual gorengan yang menjajakan dagangannya di pinggir jalan.

Meskipun tahu gorengan bisa menyebabkan kolesterol, tapi masih saja banyak yang mengonsumsi gorengan.

( BACA : Tak Perlu Repot-Repot Ke Dokter, Jam Tangan Ini Bisa Deteksi Penyakit, Dijamin Akurat )

Nah, sering kali gorengan lembek dan berminyak.

Berikut tips membuat gorengan krispi tidak banyak minyak.

1. Pastikan minyak benar-benar panas

Saat menggoreng gorengan, pastikan minyak untuk menggoreng panas.

( BACA : Pose Menantang, Harga Jaket yang Dikenakan Mikha Tambayong Nggak Kalah Mengagetkan! )

Minyak yang panas sempurna, menyebabkan gorengan tidak terlalu menyerap minyak.

2. Batasi makanan yang akan digoreng

Jangan menggoreng terlalu banyak di satu wajan.

Gorengan yang berjejalan menyebabkan suhu minyak turun dan gorengan lembek.

( BACA : TOP BGT! Toyota Kijang Generasi 3 Dimata Konsumen, Nggak Percaya Deh Apa Saja yang Mereka Sudah Dilakukan  )

3. Pastikan bahan yang akan digoreng tidak basah

Bahan yang akan digoreng jika basah menyebabkan letupan minyak tiba-tiba.

Letupan minyak ini jika mengenai kulit menyebabkan akan sakit dan berbekas.

4. Pastikan minyak cukup untuk menggoreng

Jangan sampai kekurangan dan kelebihan minyak.

Kadar minyak akan berpengaruh terhadap kualitas gorengan.

5. Tiriskan gorengen dengan baik

Setelag gorengan matang, tiriskan terlebih dahulu gorengan di atas wajan.

Siapkan piring yang diberi alas kertas atau tisu, untuk gorengan yang ditiriskan.

Semoga bermanfaat.

(*)