Find Us On Social Media :

Tema Senjakala dalam Busana Berwarna Hangat Karya Ria Miranda di Jakarta Fashion Week 2018

By Ridho Nugroho , Kamis, 26 Oktober 2017 | 16:45 WIB

Desainer Ria Miranda berkolaborasi dengan Wardah Cosmetics menampilkan karya busana bertema Senjakala di Jakarta Fashion Week 2018.

Laporan Wartawan Grid.ID, Dinda Tiara Alfianti

Grid.ID - Desainer Ria Miranda yang terkenal dengan nuansa warna pastel yang lembut, kini kembali menghadirkan koleksi busananya di ajang Jakarta Fashion Week 2018, pada hari Minggu (22/10) yang digelar di Senayan City, Jakarta.

Kali ini, wanita yang lahir di Padang tersebut berkolaborasi dengan merek kosmetik muslimah Wardah, bersama dengan 3 desainer lainnya seperti Dian Pelangi, Barli Asmara, juga Zaskia Sungkar yang tergabung dalam pagelaran busana bertajuk Wardah Color Euphoria.

Kolaborasi busana dengan makeup diwujudkan dengan gaya makeup Magnetic yang menggambarkan perempuan yang ekspresif dalam mengungkapkan dirinya menjadi inspirasi untuk makeup look ini lewat permainan warna makeup mata yang merupakan jendela ke dalam jiwa.

(Biar Gaya Kamu Makin Hits Kayak Selebgram Hijab, Ini Inspirasi Luaran Busana ala Ria Miranda)

Untuk koleksi busananya, Ria mengusung Tema Senjakala, dengan menampilkan koleksi busana modest terkini dengan warna-warna lembut sesuai dengan ciri khas yang dimilikinya.

Tema Senjakala dipilih Ria Miranda sebagai refleksi dalam mempresentasikan hubungan antara manusia dan pencipta-Nya.

Senja dilihat sebagi momen yang sarat makna dimana saat senja datang, alam menyampaikan perintah kepada manusia untuk beribadah kepada-Nya, mengucap syukur atas nikmat dan berkah yang tak terhingga yang telah dilimpahkan-Nya.

(Hijab Desain Ria Miranda Spesial Buat Ibu Ibu Muda Yang Doyan Travelling, Anti Kusyut Lhoo...)

Warna yang ditampilkan dalam koleksi Senjakala adalaha warna-warna yang merepresentasikan warna senja seperti ungu keabuan, nirvana, rose taupe, dusty peach, green cucoon, dan paste yellow.

Tampilan yang coba ditampilkan masih menggunakan loose silhoutte dengan detil ruffle yang feminin serta sentuhan swarovski yang berkilau lembut seperti cahaya matahari sore.

(Biar Kekinian, Contek nih Gaya Padu Padan Hijab Scarf Motif ala Hijabers, Ada Dian Pelangi dan Ria Miranda loh!)

Wanita berusia 32 tahun ini juga menyematkan tambahan motif batik lurik yang bermakna kesederhanaan, cita-cita, petuah, dan harapan bagi pemakainya.

Sungguh koleksi modest wear yang begitu cantik! (*)