Find Us On Social Media :

WNI Tewas di Malaysia, Ditembak Pembunuh Bayaran Suruhan Istri, Ini Dia Fakta dan Dugaan Motifnya

By Irene Cynthia Hadi, Sabtu, 28 Oktober 2017 | 01:13 WIB

TKP Kejadian | Stait Times Singapore

Laporan Reporter Grid.ID, Irene Cynthia Hadi

Grid.ID - Kasus pembunuhan kembali terjadi.

Kali ini seorang WNI bernama Muhammad Zubir (30) ditembak di Pahang, Malaysia.

Kejadian tersebut terjadi pada Rabu (25/10/2017) dini hari, waktu setempat.

Berikut 4 fakta pembunuhan tersebut, dilansir Grid.ID dari berbagai sumber.

(BACA JUGA Ngeri! Buaya Ini Masuk ke Gerombolan Berisi Lebih dari 30 Kuda Nil! Hal Selanjutnya yang Terjadi Bikin Jantungan! Lihat Videonya...)

1. Korban adalah WNI asal Aceh

Dilansir dari Tribun Aceh, korban ternyata adalah seorang WNI asal Aceh.

Muhammad Zubir berasal dari Lamno, Kabupaten Aceh Jaya.

Dilansir dari Strait Times Singapura, korban sempat dilarikan ke Rumah Sakit Muadzam Shah dan Rumah Sakit Tengku Ampuan Afzan oleh kakaknya namun ia meninggal pada Rabu siang.

2. Ditembak oleh pembunuh bayaran

Dilansir dari Tribun Aceh, korban ditembak di bagian kepala saat ia tidur.

TKP berlokasi di doorsmeer tempat ia bekerja yakni di Felda Keratong 2, Pahang, Malaysia.

Dilansir dari Strait Times Singapura, 2 orang yang menembak Muhammad adalah pembunuh bayaran.

(BACA JUGA Ditinggal Sang Ibu Masuk Penjara Sejak Usianya Masih 3 Tahun, Begini Nasib Keanu Massaid, Putra Tunggal Angelina Sondakh dan Mendiang Adjie Massaid Sekarang)

3. Otak pembunuhan adalah istri korban

Tak disangka, istri korban yakni seorang wanita asal Nusa Tenggara Barat adalah orang di balik pembunuhan tersebut.

Deputi Kepolisian Azli Mohd Noor mengonfirmasi bahwa istri korban adalah pelaku.

Sang istri mengaku bahwa ia bertanggungjawab atas kematian suaminya.

4. Korban berniat menceraikan sang istri

Dilansir dari Strait Times Singapura, korban dan istrinya bertengkar.

Korban bahkan mengancam akan menceraikan sang istri dan kembali ke Aceh.

Cekcok dan pertengkaran tersebut terjadi pada Sabtu (21/10/2017) atau 4 hari sebelum korban dibunuh.

(BACA JUGA Duh..Kini Sudah Berusia 20 Tahun, Putri Elly Sugigi Kini Cantiknya Minta Ampun!! Kira-Kira Kalau Begini Cocok Jadi Model Nggak ya?)

(*)