Find Us On Social Media :

Bentuknya Sih Biasa, Tapi Ternyata Harga Segelas Kopi Ini Bisa Untuk Bayar Kuliah

By Afif Khoirul M, Sabtu, 28 Oktober 2017 | 20:49 WIB

Segelas Kopi Ini Bisa Untuk Bayar Kuliah

Grid.ID - Penggemar kopi, harus tahu ini.

Tampaknya eksistensi kopi luwak akan tergeser.

Kini ditemukan kopi termahal di dunia.

Dikutip dari asianewachannel, kopi Panama diklaim sebagai kopi termahal di dunia.

( BACA : Diajak Guyon Presiden Jokowi, Begini penampilan Nyentrik Krisdayanti Saat Peringati Sumpah Pemuda di Istana Negara )

Kopi Panama Hacienda Geisha Canas Verdes berhasil menjadi primadona di Specialty Coffee Association of Panama pada bulan Agustus lalu.

Tak tanggung-tanggung kopi ini dijual dengan harga Rp 8 juta per pon atau Rp 500 ribu per ons.

Menggeser pesona kopi luwak asal Indonesia, kopi Panama kini menjadi minuman highclass.

Kopi Panama berasal dari varietas Gesha, Ethiopia.

( BACA : Artis Ini Tampil dengan Perut Membesar dan Pipi Chubby ke Acara Penghargaan, Begini Deretan Penampilannya Kala Menggunakan Dress, Menawan! )

Kopi di tanam di atas ketinggian 1.800 meter di atas permukaan laut di daerah pegunungan Boquete, Panama Barat.

Selain itu, kopi Panama tahan terhadap penyakit karat daun.

Kopi Panaman hanya diproduksi 45,6 kg di dunia

"Hanya beberapa negara yang jumlahnya terbatas, termasuk Jepang (20kg), Amerika Serikat (5kg) dan China (2.6kg)," kata Jennifer Liu, CEO dan pendiri The Coffee Academics.

( BACA : Tega, Seorang Ayah Menyetubuhi Anaknya Sendiri Hingga Hamil Dua Kali! )

Kopi ini juga disebut sebagai kopi Esmeralda Geisha 601.

Beruntunglah Singapura, dipercaya sebagai salah satu negara Asia Tenggara yang akan merasakan kopi ini untuk pertama kalinya.

Esmerelda Geisha 601 akan diluncurkan secara eksklusif oleh TCA di GastroMonth Singapore pada 5 November.

Pada tanggal 6 November, kopi tersebut akan dijual denga harga 85 dolar atau Rp 1,2 juta pergelas.

Pengunjung bisa memilih meyeduh kpi tersebut di rumah atau diseduh oleh tangan barista.

Hanya ada 80 gelas kopi Esmeralda yang akan ditawarkan.

Apa kalian tertarik?

(*)