Grid.ID - Seni melukis sangatlah sulit dilakukan.
Hanya orang-orang yang berbakat melukis lah yang dapat melakukannya.
Bukan hanya bakat saja.
Namun skill melukis yang diasah juga menunjang hasil lukisan.
( BACA : Ariel Tatum Mengaku Lebih Nyaman dengan Baju Ketat yang Menonjolkan Bentuk Tubuhnya )
Nah, kalau tidak punya bakat dan skill melukis tapi jadi pelukis, hasil karya apa yang akan dihasilkan.
Dilansir reporter Grid.ID dari Shanghaiist, melukis adalah seni.
Seorang wanita bernama Bai Dia asal Tiongkok membayar seorang mahasiswa sebesar 2.500 yuan (Rp.5 juta) bernama Dai untuk membuat lukisan fotonya.
Bai lantas mengirim juga foto dirinya agar dibuat lukisan oleh Dai yang seorang mahasiswa di Sichuan Fine Arts Institute.
Dai mengaku bahwa ia belajar di institut itu mengambil jurusan seni lukisan cat minyak.
Bai mengaku bahwa ia sengaja memesan lukisan itu untuk hadiah ulang tahunnya sendiri.
Dai pun berjanji akan menyelesaikan lukisannya itu dalam jangka waktu 10 hari.
Akhirnya, 2 hari sebelum hari ulang tahun Bai, lukisannya dikirimkan.
( BACA : Kulkas Berantakan dan Bau? Nggak Pakai Mahal, Trik Ini Bisa Bikin Kulkasmu Jadi Lega )
Namun Bai kecewa dengan hasil lukisannya.
"Saya bukan orang yang pilih-pilih, tapi ini terlalu jelek!" Kata Bai menanggapi.
Pantas saja Bai tidak puas dengan lukisan yang ia pesan.
Lukisan itu malah tampak menyeramkan dan tak cantik sama sekali.
Kemudian, Bai mengetahui bahwa Dai hanyalah seorang siswa junior yang berprestasi dalam lukisan tradisional Tiongkok, bukan lukisan cat minyak.
Jelas bahwa Dai bukan pelukis yang handal.
Pada akhirnya, Dai setuju untuk mengembalikan setengah uang yang dibayarkan kepadanya.
(*)