Find Us On Social Media :

Sofa Kulit di Rumah Kotor? Lakukan Hal Ini Untuk Mengatasinya

By Afif Khoirul M, Selasa, 31 Oktober 2017 | 01:44 WIB

Cara membersihkan sofa dari kulit

Grid.ID - Debu dan noda tak bisa terhindarkan begitu saja.

Perabot rumah pun bisa berdebu dan kotor.

Apa jadinya saat sofa yang terbuat dari bahan kulit kotor?

( BACA : Tak Bisa Lihat Thalia Menari, Ruben Onsu: Sedih, Sesedih Sedihnya! )

Karena terbuat dari kulit, tentunya tidak boleh sembarangan membersihkannya.

Dikutip dari thespruce, tips membersihkan sofa kulit yang kotor.

1. Gunakan sabun lembut atau shampo

Untuk membersihkan sofa kulit, jangan gunakan sabun yang keras.

( BACA : Mobil Ringsek dan Terbakar, Beginilah Detail Kronologi Kecelakaan Maut yang Libatkan Aktor Reply 1988 )

Gunakan sabun cair atau shampo.

Bahan kulit bisa jadi akan rusak karena sabun yang keras.

2. Gunakan kain bersih dan lembut

Setelah menentukan jenis sabun, lebih baik gunakan lap bersih.

( BACA : Ngerinya True Love Ala Elephant Kind, Cinta Berbalut Adegan Sadis )

Pilihlah kain dengan daya serap baik, kemudian basahi kain dengan air sabun.

3. Jangan biarkan sofa lembab

Setelah membersihkan sofa kulit menggunakan lap basah, segeralah keringkan sofa.

Jangan sampai sofa terlalu lembab oleh cairan sabun.

Jamur bisa tumbuh karena sofa lembab.

4. Lakukan dengan gerakan lembut

Bersihkan sofa kulit dengan gerakan pelan dan lembut.

Jangan sampai kulit sofa rusak karena terlalu keras saat membersihkan.

Semoga bermanfaat.

(*)