Find Us On Social Media :

Ustaz Arifin Ilham Sakit, Muhammad Alvin Faiz Enggan Berikan Komentar Secara Langsung

By Siti Sarah Nurhayati, Rabu, 9 Januari 2019 | 14:32 WIB

Muhammad Alvin Faiz dan Larissa Chou saat ditemui Grid.ID di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM) Jakarta Pusat, Rabu (9/1/2019).

Laporan Wartawan Grid.ID, Siti Sarah Nurhayati

Grid.ID - Ustaz Arifin Ilham saat ini kembali terbaring lemah di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM) Jakarta Pusat dan mendapatkan perawatan intensif sejak Senin (7/1/2019) lalu.

Saat dirawat, Ustaz Arifin Ilham terus ditemani oleh istri-istri yang setia menemaninya.

Tak hanya itu, putra pertamanya Muhammad Alvin Faiz terlihat baru datang kembali ke rumah sakit dan tiba sekitar pukul 13.57 WIB di RSCM, Rabu (9/1/2019).

Baca Juga : Dimimpikan di Depan Kakbah oleh Ustaz Arifin Ilham, Ini 6 Fakta Wahyuniati Al Waly Istri Pertama sang Dai

Ia datang mengenakan kemeja bercorak daun, peci hitam serta celana putih, dan ditemani sang istri Larissa Chou yang mengenakan kerudung cream dan baju tunik garis biru juga beberapa keluarga dari pihak istrinya itu.

Mereka langsung melenggang pergi menaiki lift menuju ke rawat inap Ustaz Arifin Ilham.

Meski demikian, saat diberondong pertanyaan oleh awak media seputar kondisi terkini sang ayah, Alvin enggan berkomentar banyak.

Baca Juga : Putra Sulung Ustaz Arifin Ilham Imbau Agar Sang Ayah Tidak Dijenguk Dulu

Dirinya meminta awak media untuk melihat update seputar sang ayah di Instagram pribadinya saja.

"Untuk pernyataan lihat di Instagram saya saja," tutur Alvin seraya berjalan pergi memasuki lift.

Seperti diketahui, saat ini Ustaz Arifin Ilham kembali dirawat di rumah sakit setelah mengalami kelelahan fisik yang mengakibatkan semakin drop.

Baca Juga : Begini Doa Presiden Joko Widodo untuk Ustaz Arifin Ilham yang Tengah Melawan Sakit

Pasalnya setelah dinyatakan sembuh dari penyakit kanker nasofaring dan getah bening stadium 4A, Ustaz Arifin Ilham langsung memforsir dirinya dengan berolahraga seperti menunggang kuda.

Badannya belum kuat dan akhirnya Ustaz Arifin Ilham harus kembali dirawat.

(*)