Find Us On Social Media :

Jebol Dinding Rumah Hingga Diangkat Belasan Orang, Berikut Detik-detik Menegangkan Proses Evakuasi Titi Wati dari Dalam Kontrakan

By Atikah Ishmah W, Jumat, 11 Januari 2019 | 14:56 WIB

Detik-detik Menegangkan Titi Wati Dievakuasi dari Dalam Rumah Kontrakan ke Rumah Sakit

Sebelumnya, Sintia sempat berusaha agar berat badannya tidak terus naik.

Berbagai cara seperti mengonsumsi obat herbal pun sudah ia lakukan.

Setelah berat badannya mencapai 176 kilogram, bobot Sintia terus bertambah setiap bulan hingga seperti sekarang ini.

Baca Juga : Titi Wati yang Kini Hanya Bisa Terbaring Lantaran Berat Badannya Capai 350 Kg, Sang Suami Malah Minta Istrinya Syukuri Pemberian Tuhan

"Sempat saya konsumsi obat herbal, untuk menurunkan berat badan saya, tapi hal tersebut tidak berlangsung lama lantaran keterbatasan anggaran, terpaksa saya hentikan obat herbalnya, saya pasrah saja," ujarnya.

Karena kondisinya yang semakin memprihatinkan, Sintia pun meminta bantuan dari pemerintah.

Tepat pada hari ini, Jumat (11/1/2019) pukul 08.00 pagi, Sintia akhirnya dievakuasi dari rumah kontrakannya ke RS Doris Sylvanus Palangkaraya agar segera mendapatkan perawatan khusus.

Proses evakuasi Sintia dari dalam rumah berjalan lancar.

Baca Juga : Tak Bisa Kendalikan Ngemil Setiap Hari, Titi Wati Kini Hanya Bisa Terbaring karena Obesitas

Rumah kontrakan Titi Wati terpaksa dijebol, terutama pada bagian dinding sekitar pintu dan jendela depan agar ia mudah dipindahkan menuju rumah sakit.

Tak hanya itu, tim evakuasi juga menyediakan mobil pemadam kebakaran, ambulance, serta mobil pick up untuk membawa Titi Wati ke rumah sakit.

Ada sekitar 15 orang yang membantu mengangkat Titi Wati keluar dari dalam rumah.