Find Us On Social Media :

Keren, Musisi Ini Memainkan Berbagai Lagu Menggunakan Alat Musik Tradisional Khas Kalimantan, Dua Jempol!

By Alfa, Kamis, 2 November 2017 | 02:54 WIB

Daniel Nuhan yang kerap melakukan cover lagu menggunakan alat musik kecapi khas Kalimantan.

Grid.ID - Cover lagu atau membawakan lagu versi sendiri kini banyak dillakoni dan menjadi hobi masyarakat yang gemar menyanyi.

Dalam membawakan lagu itu mereka merekam lalu mengunggah melalui akun pribadi seperti youtube ataupun instagram.

Hasil cover lagu mereka pun tidak mengecewakan juga.

Tapi apa pernah terpikirkan sebuah cover lagu dilakukan dengan menggunakan alat musik tradisional Indonesia?

(Jangan Percaya Berita Hoax, Inilah 12 Fakta Sebenarnya Registrasi Kartu SIM Prabayar)

Berdasarkan hasil penelusuran Grid.ID, ternyata ada musisi Indonesia yang berbeda dari yang lainnya.

Akun @daniel_nuhan yang kerap melakukan cover lagu menggunakan alat musik kecapi khas Kalimantan.

Kali ini daniel mengunggah video cover lagu terbaru dengan membawakan lagu New Rules milik Dua Lipa.

Sebelumnya, akun tersebut juga membawakan lagu Via Vallen, Ed Sheeran, Anji, dan beberapa lagu milik musisi lainnya.

(Menggemaskan, Inilah 7 Gaya Tidur Nagita Slavina, Nomor 7 Ngga Ketulungan Gayanya)

Setelah ditelusuri, Daniel adalaj musisi asal Dayak, Kalimantan.

Ia ingin melestarikan warisan budaya nenek moyangnya dengan memainkan kecapi khas kalimantan.

Salut, dua jempol untuk Daniel. 

Buat kamu yang penasaran, inilah penampilannya yang dikutip dari akun  Instagram @daniel_nuhan.