Laporan Wartawan Grid.ID, Hyashinta
Grid.ID - Ulasan memang sangat penting bagi sebuah bisnis.
Biasanya orang yang pernah menggunakan jasa atau membeli barang akan memberikan ulasan.
Ketika ulasan bagus, kemungkinan orang lain agar lebih percaya dengan kualitas jasa atau sebuah produk.
Dilansir Grid.ID dari World of Buzz, ada seorang gadis Tiongkok yang memberikan ulasan bintang satu untuk sebuah hotel.
(BACA: Tragis! Karena Dipaksa Nikah, Wanita Ini Membunuh 15 Anggota Keluarga Suaminya, Gini Kronologinya)
Itu adalah nilai yang sangat kecil bagi sebuah pelayanan.
Gadis yang bernama Ho ini berkata, "Lift hotel sangat panas dan butuh waktu lama untuk sampai, tempat tidur kotor dan layanannya buruk. Ketika saya memberikan tinjauan buruk, mereka terus memanggil saya dan bertanya kepada saya apa masalahnya."
Namun ternyata ulasannya justru menjadi bumerang bagi dirinya sendiri.
Pihak hotel menjelaskan bahwa Ho telah memesan 1 kamar namun ia membawa 2 orang laki-laki untuk tidur bersamanya.
(BACAL: Duh, Seorang Wanita Muda Berjalan Dalam Keadaan Telanjang, Ia Pun Sempat Melakukan Hal Ini)
Padahal seharusnya pihak hotel hanya mengijinkan kamar diisi oleh 2 orang.
"Ketika Anda check out dan kami memeriksa ruangan, kami menemukan noda darah di tempat tidur.
Selain itu, ada beberapa kondom bekas yang bertebaran di ranjang," tulis pihak hotel.
Pihak hotel juga menjelaskan bahwa mereka menagih tambahan ekstra Rp 50 ribu untuk biaya pembersihan karena kamar perlu dibersihkan dari kotoran ekstra itu.
(BACA: Perhatikan Bentuk Kepala Kedua Bayi Ini, Ternyata Ini Penyebab Bentuk Kepala Mereka Begitu)
Namun Ho menolak membayar sehingga hotel terpaksa mengurangi jumlah deposito yang telah Ho bayar.
Itu adalah kemungkinan alasan Ho memberikan bintang 1 untuk hotel itu.
Pihak hotel juga menjelaskan bahwa mereka selalu memberikan pelayanan terbaik.
Saat kamar kotor, mereka akan membersihkan.
(BACA: Lucu! Suami Ini Marah-marah Istrinya Masak Telur, Ternyata Ini Maksud dari Amarahnya)
Bahkan saat mereka tidak puas mereka akan mengembalikan uang yang telah dibayarkan.
Namun Ho berbeda, dia justru yang mengotori hotel itu.
Netizen yang membaca pun berkomentar bahwa Ho beruntung hanya diminta membayar uang kebersihan Rp 50 ribu karena biasanya bisa mencapai Rp 500 ribu.(*)