"Emang tanah kita tuh enak banget, jadi ini danau," kata Momo sambil menunjuk ke arah belakang rumah.
"Arsiteknya tuh beda, enggak kayak rumah," tambahnya.
Baca Juga : Baru Sebulan Menikah, Baim Wong Ngebet Minta Momongan sama Paula Verhoeven
Momo menceritakan betapa sulitnya mencari tanah yang bisa dibangun rumah dengan akses langsung ke danau.
"Susah ngedapetin tanah ini, jadi tanah ini memang udah dari lama belinya."
"Orang mau nyari kayak gini lagi enggak ada, udah full," ungkapnya.
Melihat kemewahan dan keindahan rumah Momo, Judika berpikir bahwa rumah semacam ini pasti sudah dijadikan tempat penginapan kalau dibangun di Bali.
Baca Juga : Kala Baim Wong Sudah Ngebet Ingin Dapat Momongan!
"Di Bali ada begini udah jadi bisnis nih," canda Judika.
"Jadi hotel ya," timpal Rossa yang diiyakan oleh Judika.
Lucunya, sebelum akhirnya mampir, Judika ternyata sudah tahu kalau rumah Momo dilengkapi lift.
Baca Juga : Pesan Ernest Prakasa untuk Pengantin Baru: Jangan Buru-buru Punya Momongan
Sambil bercanda, Judika pun mengaku tujuannya main ke rumah Momo Geisha adalah untuk mencoba lift di sana.
"Mo, nanti mau ke rumah ya, gua nggak mau makan di luar, makan di rumah aja, gua mau naik lift," tutur Judika yang disambut tawa Momo dan Rossa.
Duh, ada-ada aja deh!
(*)