Untungnya ada soft case transparan bawaan di kardusnya, sehingga bodi licin bisa dihindari.Semua tombol dan port terbuat dari logam, diletakkan di samping kanan.Lalu ada slot simcard di sisi kiri, terdiri dari 2 slot nano simcard, dan 1 slot microSD.Di sisi atas layar bagian tengah, ada notch kecil berbentuk seperti tetesan air kecil tempat meletakkan kamera depan dan sensor.Adapun lubang speaker audio ada di sisi bawah, berdampingan dengan jack audio 3.5mm dan port microUSB.Sama seperti V11 Pro, meski belum memakai USB TYpe-C, port microUSB ini mendukung fast charging.
Baca Juga : Vivo Luncurkan V11 Pro dengan Teknologi Kamera Anti Blacklight dan Screen Touch ID
Face Unlock dan FingerprintFitur Face Unlock atau pendeteksi wajah tersedia untuk membuka layar yang tak aktif.Face Unlock bekerja dengan baik dan cepat di Vivo V11 ini, termasuk saat dicoba di kondisi kurang cahaya.Adanya infra red untuk fitur Face Unlock, bisa membantu pengenalan wajah di lokasi gelap agar tetap bekerja dengan baik.Tim Nextren sempat mencoba face unlock dengan memakai kacamata atau dilepas, juga saat sebelah mata saja yang terbuka, atau bahkan kondisi membelakangi cahaya (backlight).Dalam kondisi demikian, fitur Face Unlock tetap bisa mendeteksi wajah.