Find Us On Social Media :

Jokowi Sebut Kaesang Pangarep Jadi Anak Favoritnya Saat Ini, Kenapa Ya?

By Nurul Nareswari, Sabtu, 19 Januari 2019 | 13:28 WIB

Jokowi sebut Kaesang Pangarep adalah anak favoritnya saat ini

Laporan Wartawan Grid.ID, Nurul Nareswari

Grid.ID - Meski telah menjadi orang nomor satu di Indonesia, keluarga tetap menjadi prioritas bagi Presiden Joko Widodo atau sering disapa Jokowi.

Bapak tiga anak ini kerap kali merindukan anak-anaknya yang kini sudah beranjak dewasa.

Bahkan kedua anaknya, Gibran Rakabuming dan Kahiyang Ayu, kini sudah memiliki rumah tangga masing-masing.

Baca Juga : Jokowi Akui Gemar Mendengarkan Musik Lamb Of God, Boy William: Itu Musik Teriak-Teriak Loh Pak!

Hal itu lah yang menyentil Boy William untuk menanyakan siapa anak favorit Jokowi dalam tayangan Nebeng Boy di akun Youtube miliknya yang tayang pada Jumat (18/1/2019).

"Anak favorit siapa pak?" tanya Boy William sambil tertawa.

Jokowi pun menyebut nama anak ketiganya, Kaesang Pangarep sebagai anak favorit.

"Ganti ganti. Sekarang Kaesang. Kaesang itu saat ini paling menyenangkan," jawab Jokowi.

Baca Juga : Boy William Curhat pada Joko Widodo, Sang Presiden Beri Wejangan Menohok

Menanggapi jawaban Jokowi, Boy William justru menyebutkan nama cucu Jokowi sebagai favoritnya.

"Kalau aku Jan Ethes," timpal Boy William.

"Tadi kan tanyanya anak. Kalau tanya siapa (cucu favorit) ya jawaban saya sama, Jan Ethes," tukas Jokowi.

Jokowi tak memungkiri bahwa kini anaknya sudah sibuk masing-masing termasuk Kaesang sebagai anak satu-satunya yang belum berumah tangga.

"Karena memang Kaesang sekarang sudah super sibuk. Dia sibuk kuliah punya pekerjaan. Sulit dipegang. Paling telepon. Ya, satu-satunya yang gampang sekarang Jan Ethes. Gampang banget saya pegang," jelas Jokowi.

Baca Juga : Berseteru dengan Vanessa Angel, Jane Shalimar Mengaku Akan Tetap Jaga Silahturahmi dengan Orangtua Vanessa

Bicara tentang anak presiden, Boy William pun penasaran apakah Kaesang memiliki sifat yang sama dengan remaja pada umumnya.

"Dia tipikal remaja yang sama nggak sama kayak remaja lainnya, kayak 'aduh papa telepon mulu'?" tanya Boy.

"Sama, sama persis seperti itu. 'Sebentar ya pak saya baru selesai kerja ini nanti saya telepon balik'," jawab Jokowi menirukan perkataan Kaesang.

(*)