"Turut berduka cita sedalam dalamnya, semoga Almarhumah husnul khatimah, الله terima amal ibadah beliau, dan keluarga yang ditinggalkan diberikan kesabaran, keikhlasan & ketabahan. Aamiin."
"Untuk guru kami ustadz Maulana, selama bertahun-tahun bersama beliau hampir setiap hari, maka saya mengenali beliau orang yang sangat baik. Entah berapa masjid dibangun berapa ratus orang yg telah diumrahkan , dan semua kebaikkan lainnya."
"Betapa beliau senantiasa ceria dan tak pernah menunjukkan kesedihannya. Pernah suatu hari saya melihat seseorang menangis meminta bantuannya. Beliau menasihati utk tidak menunjukkan kesedihan di depan manusia dan terlalu mengiba-iba pada manusia . Beliau bantu orang tersebut dengan nilai yg besar padahal saya tau, istri beliau sedang sakit parah dan memerlukan biaya besar."
"Ustad.. saya tau dan yakin.. Allah anugerahkan kesabaran dan ketabahan utk ustad.. Ummi.. semoga husnul khatimah.. betapa sy tau ustad sangat mencintai ummi dan selalu menyebutkan, "istri saya tidak pernah punya dosa pada saya" . Semoga ummi ditempatkan di jannah-Nya insyaAllah," tulis Oki Setiana Dewi seperti yang dikutip Grid.ID dari akun Instagram @okisetianadewi.
Kini, jenazah istri Ustaz Nur Maulana telah dibawa pulang ke rumah duka.
Hal ini disampaikan oleh petugas RS Bhayangkara, Bripka Irwan.
"Iya, jenazah almarhum sudah dibawa pulang ke rumah duka," kata Irwan seperti dikutip Grid.ID dari Tribuntimur.com, Minggu (20/1/2019).
Baca Juga : 17 Tahun Menunggu, Ustaz Maulana Sempat Kisahkan Jatuh Bangun Perjuangannya Menikahi Sang Istri
Berikut suasana di rumah duka tempat jenazah Nuraliyah disemayamkan.
Jenazah Nuraliyah tampak dikelilingi keluarga dan kerabat yang hadir di rumah duka.