Find Us On Social Media :

Istri Ustaz Maulana Meninggal Dunia Karena Idap Kanker Selama 7 Tahun, Sang Suami: Senin yang Harusnya ke Malaysia Justru Berpulang ke Rahmatullah

By Pradipta Rismarini, Senin, 21 Januari 2019 | 06:15 WIB

Istri Ustaz Maulana Meninggal Dunia Karena Idap Kanker Selama 7 Tahun, Sang Suami: Senin yang Harusnya ke Malaysia Justru Berpulang ke Rahmatullah

Laporan wartawan Grid.ID, Pradipta Rismarini

Grid.ID – Istri Ustaz Maulana meninggal dunia, penyebabnya adalah kanker usus yang ia derita selama tujuh tahun terakhir dan baru akan berobat ke Malaysia hari Senin.

Penyebab istri Ustaz Maulana meninggal dunia selain karena kanker usus juga karena komplikasi yang ia derita dari penyakitnya, menurut penuturan sang Ustaz, istrinya baru akan dibawa ke Malaysia hari Senin untuk berobat.

Istri Ustaz Maulana meninggal dunia karena penyakit kanker dan komplikasi dan berpulang pada hari Minggu (20/1/19) pukul 16.21 WIB.

Baca Juga : Istri Ustaz Maulana Meninggal Dunia, Rumah Duka Dipenuhi Para Pejabat

Suasana duka menyelimuti rumah Ibnu Hajar, mertua dari Ustaz Maulana, tempat disemayamkannya jenazah sang istri.

Istri Ustaz Maulana, Hj Nur Aliah meninggal dunia setelah menjalani perawatan di RS Bhayangkara Makassar.

Sampai saat ini, rumah duka masih terus disinggahi pelayat dari kerabat dan keluarga terdekat.

Baca Juga : Suasana di Rumah Duka Tempat Jenazah Nuraliyah Disemayamkan, dengan Mata Sayu Ustaz Maulana Setia Berada di Samping sang Istri

Kesedihan tentu menyelimuti hati Ustaz Maulana dan keluarga, baginya sang istri adalah sosok istri dan ibu yang soleha.

Istri Ustaz Maulana didiagnosa mengidap penyakit kanker usus.

Menurut penuturan Ustaz Maulana, penyakit istrinya ini sudah diderita selama tujuh tahun lamanya.

Baca Juga : Istri Ustaz Maulana Meninggal Dunia, Akhmad Fadli: Semoga Almarhumah Husnul Khotimah

"Penyebab berpulangnya ke rahmatullah adalah penyakit kanker usus yang ditemukan di bulan September (2018) tapi sebenarnya katanya sudah tujuh tahun tapi baru ketahuan bulan September 2018," kata Ustad Nur Maulana.

Dari penuturan Ustaz Maulana, istrinya ini tak mau dioperasi.

Istrinya tak mau menjalani perawatan medis dan memilih untuk berobat alternatif.

Baca Juga : Temani Sang Istri di Momen Terakhir, Tangis Ustaz Maulana Pecah Hantarkan Nuraliyah ke Rumah Duka

"Karena beliau  tidak mau sekali ke rumah sakit, ketahuan di bulan September (2018) dirawat, karena harus memakai selang, karena usus yang kena itu yang paling bawah dekat anus jadi tidak mungkin untuk pembuangan disana dan beliau tidak mau. Saya pun mengikuti apapu pun maunya, jadi saya keluarkan dari rumah sakit dan berobat alternatif".

Ustaz Maulana mengusahakan semampunya untuk kesembuhan sang istri.

Sampai ia dengar bahwa ada pengobatan tanpa operasi di Malaysia.

Baca Juga : Istri Ustaz Maulana Meninggal Dunia, Chacha Frederica Ungkap Keluarga Ustaz Maulana yang Harmonis dan Sangat Jujur

"Sampai akhirnya saya dapat informasi ada pengobatan alternatif di negara sebelah (Malaysia) katanya tidak mesti dioperasi, hanya laser, dan saya setuju sekali," Tutur Ustaz Maulana.

"Ini sesuai permintaannya tidak saya operasi dan rencana hari Senin (besok) kita berangkat ke Malaysia, sudah siap semua, tahu-tahu drop hari Sabtu, hari Senin yang harusnya ke Malaysia justru berpulang ke rahmatullah", tandasnya.

Ucapan duka datang dari para sahabat.

Baca Juga : Bak Firasat, Chacha Frederica Sempat Bahas Kematian Sebelum Istri Ustaz Maulana Meninggal Dunia

Termasuk Oki Setiana Dewi dan juga Caca Frederica.

 

(*)