Laporan Wartawan Grid.ID, Rangga Gani Satrio
Grid.ID - Basuki Tjahja Purnama (BTP) atau biasa disapa Ahok telah menghirup udara bebas pada Kamis (24/1/2019) hari ini.
Namun kebebasan BTP sama sekali tidak diketahui awak media yang sudah sejak pagi menunggu di depan Mako Brimob, Kelapa Dua, Depok.
Menurut asisten pribadi BTP, Ima Mahdiah, atasannya pulang dijemput oleh putranya, Nicholas Sean Purnama.
Baca Juga : Potret Perdana Ahok Pasca Keluar dari Penjara Diunggah oleh Sang Putra Sulung
"Dijemput putra sulungnya Nicholas Sean dan perwakilan dari Tim BTP," ucap Ima saat ditemui di depan Mako Brimob.
"Bapak Basuki Tjahaja Purnama (BTP) sudah keluar dari Mako Brimob Kelapa Dua kurang lebih pukul 07.30 WIB," sambungnya.
Meski demikian, awak media tidak mengetahui keluarnya mantan Gubernur DKI Jakarta itu.
Baca Juga : Basuki Tjahaja Purnama Alias Ahok Bebas Hari Ini, Putranya, Nicholas Sean Unggah Foto Bersama Sang Ayah
Menurut pantauan tim Grid.ID, para simpatisan BTP berkumpul di depan Mako Brimob untuk menyambut kepulangannya.
Rangkaian bunga juga terpajang di sekitar lokasi, untuk sekadar memberikan ucapan kepada idolanya.
(*)