Find Us On Social Media :

Kahiyang Bobby Menikah Hari Ini, Relawan Bernyanyi Sambil Bersorak Sorai di Lokasi, Ternyata Ini Arti Nyanyiannya

By Linda Fitria, Rabu, 8 November 2017 | 13:24 WIB

Riuh ramai Relawan Jokowi

Laporan Wartawan Grid.ID, Elizabeth Ayudya R.R

Grid.ID - Akad nikah Kahiyang Ayu dan Bobby Nasution akan berlangsung hari ini pukul 9 pagi di Gedung Graha Saba Buana.

Mendekati prosesi sakral tersebut, antusias para relawan Jokowi semakin terasa.

Berdasarkan pantauan Grid.ID, saat ini sekitar ribuan relawan telah berada di depan gedung.

Sorak sorai para relawan seolah mengiringi para tamu undangan yang mulai berdatangan ke gedung.

(BACA : Akad Nikah Kahiyang, SBY dan Sederet Pejabat Mulai Berdatangan)

Hingga pukul 8, terpantau beberapa pejabat dan mantan pejabat tinggi negara telah tiba di Graha Saba Buana.

Para relawan tersebut memanggil satu persatu nama tamu undangan yang datang.

Tak hanya itu, saking semangatnya beberapa relawan yang didominasi para ibu juga menyumbangkan sebuah nyanyian.

Kepada Grid.ID, Ibu Angel mengaku bahwa lagu yang baru saja dinyanyikan bermakna Indonesia yang penuh dengan keberagaman.

(BACA : Akad Nikah Kahiyang Ayu dan Bobby Nasution Digelar Hari Ini)

"Itu lagu dari Batak, artinya Indonesia yang beragam namun tetap satu,"

Para relawan yang tiba dari berbagai daerah tersebut juga kompak mengucapkan selamat bagi calon pengantin.

(*)