Laporan Wartawan Grid.ID, Adrie P. Saputra
Grid.ID - Pernikahan Kahiyang dan Bobby Nasution dilakukan pada hari ini, 8 November 2017.
Seperti halnya pernikahan putra Presiden Joko Widodo yang terdahulu, pernikahan putri Presiden ini juga sangat menarik perhatian masyarakat.
Pada 2015, putra Presiden Jokowi, Gibran, menikah dengan Selvy.
Hal ini rupanya menjadi bahan nyinyiran empuk bagi beberapa orang, termasuk wakil ketua DPR RI, Fadli Zon.
Melalui akun Twitter-nya, Fadli Zon berkomentar yang menyulut emosi warganet.
(BACA: Kahiyang Ayu Menikah, Berikut 7 Foto Pernikahan yang Gemesin, No. 7 Ada Hewan Ikut Foto)
"Dlm 3 thn Pak @jokowi menikahkan 2 anaknya, tinggal 1 lg. Semua Presiden RI lain kalah dlm soal ini. Kerja kerja kerja," kicaunya pada 6 November lalu.
Seketika netizen dibuat geram dengan kicauan tersebut.
(BACA: Ternyata Bobby Nasution Bukan Sembarang Orang, Berikut Fakta Mengenai Dirinya.)
Tak hanya masyarakat awam, sutradara sekelas Joko Anwar pun turut mengomentari pernyataan Fadli Zon, yang kemudian dibalas kembali oleh politisi Gerindra itu.
"Bung, anda kan wakil ketua dewan yang terhormat. Jangan lah yang begini pun Bung nyinyirin. Yang malu seluruh rakyat, Bung," tulis Joko membalas pernyataan Fadli di Twitter.
Fadli Zon pun membantah jika dirinya nyinyir.
Ia pun membalas, "Ah sy nggak nyinyir kok, cuma ngetwit aja dan faktual. Knp harus malu?"
Diberitakan sebelumnya, Fadli Zon, mengaku sudah mendapatkan undangan langsung dari Menteri Sekretaris Negara Pratikno terkait acara pernikahan Putri Presiden Joko Widodo Kahiyang Ayu dan Bobby Nasution.
(BACA: Gila! Wanita Dibawah Umur Diperkosa 20 Orang Pria! Begini Kronologinya)
"Saya ditelepon Mensesneg, tapi saya mohon maaf kan nggak bisa karena saya harus berangkat untuk United Nation Convention Anticorruption di China.
Jadi pembicara," kata Fadli kepada wartawan Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Senin (6/11/2017).
Sebagai gantinya, Fadli mengirimkan karangan bunga sebagai ucapan selamat kepada kedua mempelai.
Foto karangan bunga yang diberikan Fadli pun diunggah oleh seorang pengguna Twitter @Syarman59.
Dan hari ini dia juga memberikan ucapan selamat melaui cuitan di akun Twitternya.
Dia menulis, "Selamat Pak @jokowi atas pernikahan Bobby BAsution dan Kahiyang Ayu, smg mrk mjdi keluarga sakinah n bahagia dlm jalani bahtera kehidupan."
(BACA: Berkulit Putih dan Seksi, Siapa Sangka Pekerjaannya Bikin Tercengang!)
Netizen menanggapi komentar Fadli Zon tersebut.
"Moga ente secepatnya ikut nyusul jadi mertua biar gak sering baper dan nyinyir," tulis akun @makLambeTurah.
"Harusnya sejak awal Anda begini, bukan malah nyinyirin pernikahan putri Presiden yg dpat berakibat negatif pada pak @prabowo, Atau jangan2 Anda habis digampar pak Prabowo?" tulis akun@yusuf_dumdum.
"Nahhh...kl gini kan anda keliatan sehat bagas waras om zonkkk...," tulis akun @novitasari2006.
"Ehhh... bukan sedang tidur kan? memastikan saja takutnya lagi ngigau...," tulis akun @shinicikudo991. (*)