Find Us On Social Media :

Bertemu dengan Komedian Sule, Jan Ethes: Menakutkan!

By Winda Wahdania, Selasa, 29 Januari 2019 | 09:33 WIB

Sule dan Jan Ethes bersama presiden Joko Widodo

Laporan Wartawan Grid.ID, Eria Winda Wahdania

Grid.ID-Siapa yang tak kena Jan Ethes Srinarendra?

Yap, cucu pertama Presiden Joko Widodo itu kerap mencuri perhatian publik.

Anak dari Gibran Rakabuming Raka itu selalu tampil menggemaskan dalam berbagai kesempatan.

Baca Juga : Cerita Paspampres Mengawal Jan Ethes, Si Cucu Presiden ke Sekolah, Harus Dijaga Ekstra!

Jan Ethes juga terlihat kerap mengikuti sang kakek dalam berbagai aktivitas.

Bahkan hal itulah yang membuat Kaesang Pangarep, putra bungsu Presiden Jokowi, merasa cemburu.

Kaesang sendiri mengaku sudah tak pernah diajak pergi oleh sang ayah sejak kehadiran Jan Ethes.

Baca Juga : 5 Tingkah Lucu Jan Ethes Saat Ketemu Boy William, dari Goyang Dayung Bareng Jokowi Sampai Ketiduran Sambil Berdiri

Kehadiran Jan Ethes pun sepertinya selalu di nanti-nanti oleh netizen.

Baru-baru ini dalam tayangan Ini Talk Show yang dipublikasikan pada Senin (28/1/2019), Jan Ethes kembali mencuri perhatian publik.

Pasalnya, bocah 2 tahun itu bertingkah sangat menggemaskan.

Baca Juga : Ditanya Profesi Jokowi, Jawaban Jan Ethes Sukses Bikin Gemas!

Bahkan kala bertemu dengan Sule, salah satu pembawa acara Ethes justru mengatakan jika Sule menakutkan.

Mulanya Ethes ditunjukkan sebuah video kegiatan sehari-harinya.

Dalam tayangan tersebut juga turut ada cerita paspampres mengawal Jan Ethes, si cucu presiden.

Baca Juga : Bukan Presiden, Jan Ethes Beri Jawaban ini Saat Ditanya Profesi Jokowi, Sukses Bikin Boy William Gemas!

Setelah itu, Nunung lantas memberikan pertanyaan tentang pendapat Ethes kepada Sule.

"Ethes, om ini (Sule) lucu apa menakutkan?," tanya Nunung

"Menakutkan," jawab Ethes di sambut tepuk tangan dari penonton.

(*)