Karya-karyamu akan diakui oleh publik sehingga mendatangkan keuntungan secara ekonomi.
Meski begitu, shio kelinci tak boleh terlena dengan segala kemudahan yang didapat.
Kamu disarankan menabung untuk mempersiapkan keuanganmu di tahun depan yang mungkin tak sebaik tahun ini.
5. Kesehatan
Selain kemudahan di bidang asmara dan keuangan, kesehatan shio kelinci juga dipastikan tak mengalami gangguan yang berarti di bidang kesehatan.
Baca Juga : Imlek 2019: Ramalan Shio Tikus di Tahun Babi Tanah, Harus Siap Hadapi Banyak Perubahan!
Satu hal yang perlu kamu perhatikan adalah pola makan.
Sebaiknya batasi asupan makanan berlemak agar tak menimbulkan penyakit di kemudian hari.
6. Warna dan angka keberuntungan
Menurut perhitungan fengshui yang dilansir Karma Weather, warna keberuntungan bagi shio kelinci pada tahun ini adalah putih dan kuning.
Menggunakan kombinasi warna tersebut di pakaian maupun warna dinding rumah dianggap dapat mendatangkan hoki bagimu.
Sedangkan angka keberuntungan bagi shio kelinci pada tahun babi tanah ini adalah 4, 8, dan 12. (*)
Baca Juga : Imlek 2019: Ramalan Shio Ayam di Tahun Babi Tanah, Jangan Terlalu Baper Sama Masa Lalu deh!