Grid.ID - Pameran otomotif IIMS (Indonesia International Motor Show), bakal digelar April 2019 mendatang.
IIMS yang merupakan garapan PT Dyandra Promosindo, digelar selama 11 hari (25 April-25 Mei 2019).
Seperti penyelenggaraan tahun lalu, IIMS 2019 akan menempati JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat.
Baca Juga : Suzuki Day ke-50, Dikerubutin Pelanggan Sampai Lebih Dari Target
Tagline IIMS 2019 adalah "Your Infinite Automotive Experience" dan itu merupakan respons atas ramuan semangat perubahan zaman, yakni digitalisasi pameran, Electric Vehicle (kendaraan bertenaga listrik) dan karya anak bangsa.
Hingga saat ini total exhibitor untuk mobil yang turut serta dalam gelaran IIMS 2019 adalah BMW, Chevrolet, Datsun, DFSK, HASCAR Authorized General Distributor for Jeep, Honda, Hyundai, Mazda, MINI, Mitsubishi, Nissan, Renault, Suzuki, Toyota dan Wuling.
Sementara untuk exhibitor motor antara lain Aprilia, Benelli, BMW Motorrad Indonesia, Harley Davidson, Honda, Kawasaki, Kymco, Moto Guzzi, Piaggio dan Vespa.IIMS 2019 juga akan menghadirkan New Infinite Acessories & Sparepart Area pada Hall C3.
Antusiasme pelaku acessories & sparepart, baik roda empat dan roda dua akan ditempatkan pada hall baru ini.
Baca Juga : Do and Don't, Berkendara Dengan Motor Dalam Kondisi Hujan Mengguyur
Serta dukungan asosiasi aftermarket Perkumpulan Pengusaha Aksesoris Mobil Indonesia (PAHAMI) yang pada kesempatan ini akan hadir di hall B1 & B2, JIExpo Kemayoran.
Selain itu, pada Hall C3 juga akan menampilkan program terbaru IIMS 2019 yaitu Motorsport Zone dengan ragam sparepart serta kegiatan terkait dunia balap akan diselenggarakan pada area ini.