Kisah itu pun dibagikan oleh netizen bernama Niken Satyawati di akun Facebooknya, yang pada saat itu berada di lokasi yang sama dengan Iis Turyanto.
Berikut postingan yang ia bagikan pada Rabu kemarin:
"KISAH SEPATU JEBOL ADMIN ISP
Namanya Iis Turyanto, asal Banyumas. Dia admin fanpage Info Seputar Presiden (ISP).
Dia adalah relawan yg tulus menyajikan info-info kegiatan Presiden Joko Widodo di sela-sela pekerjaan membantu usaha warung bakmi milik kerabatnya di Purwokerto.
Singkat cerita, mas Iis diundang ke Solo untuk mengikuti rangkaian acara pernikahan putri Presiden Jokowi, Kahiyang Ayu.
Selain hadir di acara midodareni di kediaman Presiden, dia juga mendapat akses ke resepsi di Gedung Graha Saba Buana.
Tips Ampuh Hilangkan Es Beku Tebal di Dalam Kulkas, Dijamin Tokcer!
Senin (6/11) dia sudah tiba di Solo dan menginap bersama para relawan di Asrama Haji Donohudan.
Baju batik dan sepasang sepatu resmi telah disiapkan.
Namun kejadian buruk terjadi saat acara midodareni.
Karena dipakai jalan kaki mondar-mandir, menjelang pulang midodareni sepatunya jebol, nggak bisa dipakai lagi.