Find Us On Social Media :

Indahnya Bikin Melongo, Pesona Kota Sejuta Mural, Sejuta Lukisan Di Dinding

By Way, Sabtu, 11 November 2017 | 21:00 WIB

Kota Sejuta Mural

Grid.ID - Mural menjadi hiasan indah jika diaplikasikan dengan baik.

Lewat seni mural ini, sekelompok pemuda biasanya menggoreskan warna dan pola di dinding.

Mural biasanya dijumpai hanya di bagian tertentu sudut suatu kota atau wilayah.

Tapi pernahkah kalian membayangkan kota sejuta mural?

(Baca :  Enggak Nyangka Begini Reaksi Kahiyang Ayu Saat Bobby Digoda Kaesang)

Dikutip dari laman amusingworld, ternyata ada kota yang dipenuhi dengan gambar mural.

Tepatnya di Lyon, Perancis, kota penuh warna tercipta.

Bangunan tinggi bak apartemen dilukis dengan mural berwarna-warni.

CitéCréation's Halim Bensaïd, seorang seniman yang mencetuskannya.

Sebelumnya, Lyon adalah kotayang cukup gelap.

(Baca : Ngaku Punya Gangguan Psikotik, Gini Pengakuan Dokter Helmi Saat Ditanya Polisi: Dari Ingin Susul Istrinya Hingga Soal Reinkarnasi  )

Ramai lalu lintas, industri dan polusi memenuhi kota.

Walikota Michel Noir kemudian mengadakan proyek kebersihan dan keindahan kota.

Salah satu proyek mereka yang paling terkenal adalah Mur des Canuts atau Wall of the Canuts.

Wall of the Canuts memiliki luas 13.000 kaki persegi dan berlokasi di distrik Croix-Rousse yang berbukit.

(Baca :  Enggak Nyangka Begini Reaksi Kahiyang Ayu Saat Bobby Digoda Kaesang )

  Mural trompe l'oeil menggambarkan sebuah tangga besar yang berbaris di tengah lukisan menuju beberapa bangunan yang jauh. 

Di bagian bawah orang bisa melihat beberapa toko dan bank.

Bentuk mural lainnya adalah La Fresque des Lyonnais dan 30 tokoh terkenal Lyon.

Untuk membuat mega proyek tersebut, para seniman kemudian menyusun strategi.

Membuat pola bagaimana gambar dan warna dapat menyatu dalam bidang datar.

(Baca : Mendapat Banyak Kecaman, Rina Nose Pilih Meminta Maaf Terlebih Dahulu kepada Makhluk Ciptaan Tuhan yang Satu ini, Kenapa?  )

Setiap mural membutuhkan waktu dua sampai sembilan bulan untuk menyelesaikannya. 

Menariknya 80 persen seniman mural CitéCréation adalah wanita.

Bagaimana menurut kalian? (*)