1. Cara pengajuan ada dua macam
Pemohon bisa datang langsung ke JVAC atau melalui reservasi online di VFS Global.
2. Unduh formulir
Mengunduh dan lengkapi formulir aplikasi di Formulir VFS Global.
3. Buat janji
Buat janji temu secara online dan cetak dari surat konfirmasi atau simpan surat konfirmasi di telepon selular kamu.
Penjadwalan online untuk layanan janji temu akan mendapat konfirmasi dari pihak VFS.
(Bikin Penasaran, Ternyata Smartphone Vivo Berikutnya Bakal Tetap Canggih dan Lebih Terjangkau)
4. Ajukan aplikasi kamu di Pusat Aplikasi Visa Jepang di Indonesia.
Pusat Aplikasi Visa Jepang di Indonesia dibuka dari pukul 09:00 sampai 17:00.
Tidak perlu mengunjungi pusat aplikasi lebih awal untuk mengambil nomor antrian.
Mohon diketahui bahwa prioritas akan diberikan kepada aplikan yang telah membuat janji temu.