Laporan Wartawan Grid.ID, Lalu Hendri Bagus.
Grid.ID - Aktor Sandy Tumiwa membela Shinta Bebi, terkait tuduhan yang ditujukan kepada kekasihnya tersebut.
Menurut Sandy Tumiwa, kabar yang beredar hanyalah berita Hoax yang sangat mengganggu dirinya.
Apalagi banyak hal yang berdampak padanya dan kekasihnya Shinta Bebi akibat dari berita tersebut.
Sandy tidak menampik bahwa kekasihnya Shinta Beby pernah menjadi model sebuah majalah pria dewasa.
Namun Sandy berkata bahwa ia tidak terima kekasihnya tersebut dikait-kaitkan dengan Alexis.
Sandy kemudian menganggap hal tersebut hanyalah masa lalu yang tidak perlu diiungkit ungkit lagi.
Sebab dirinya juga merasa bukanlah orang yang sempurna.
"Itu kan masa lalu. Masak kita mau ke belakang mulu."
(Baca : Ini lho, 7 Cara Mudah Lakukan Diet yang Sehat )
"Saya juga bukan orang yang sempurna, saya juga ngalamin banyak masalah juga," ujar Sandy Tumiwa, saat ditemui Grid.ID di kawasan Tendean, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan. Selasa (14/11/2017).
Menurut Sandy, pengalaman hidup membuat dirinya tidak mudah menjustifikasi seseorang.
Terlebih dirinya juga saat ini mengaku sedang belajar untuk menjadi pribadi yang lebih baik.
"Ketika saya pengen belajar lebih baik, masak saya justifikasi baby seperti itu."
(Baca : Siap-Siap, 3 Hari Lagi Menuju Peluncuran Vivo V7, Smartphone Canggih Dengan Comfortable Hand Grip )
"Kita kan semua lagi dalam proses," lanjut Sandy.
Lebih lanjut aktor berusia 35 tahun tersebut menyayangkan maraknya berita hoax yang banyak beredar.
"Sekarang gencar, gak cuma baby kok yang kena hoax."
(Baca : Foto Mesra Beredar Luas, Ririn Ekawati: Biasa Aja Kocak Malah! )
"Pejabat dan orang tokoh pun, banyak yang kena hoax," ujar Sandy Tumiwa.
"Kebetulan Baby adalah pasangan saya, calon saya."
"Dan saya pasti akan membela dia mati-matian dalam hal ini," tutup Sandy Tumiwa. (*)