Menurut keterangan dari istrinya, Nuryanto berangkat pada 17 Januari 2019.
Lalu dari catatan Air Asia, ia seharusnya pulang pada 23 Januari 2019.
"Iya dia bilang mau ke Malaysia, biasa packing sama saya, katanya mau berangkat tanggal 17 (Kamis)," ujar istri Nuryanto, Meli Rahmawati seperti dikutip Grid.ID dari Tribun Jabar.
Saat berada di Malaysia, Nuryanto sempat beberapa kali menghubungi keluarganya.
Bahkan sesampainya di Malaysia, ia langsung memberi kabar.
"Berangkat Kamis tanggal 17, Sabtu tanggal 19 sudah nelepon, Senin tanggal 21, nelepon lagi untuk terakhir kalinya, itu malam-malam. Selasa tanggal 22 hilang kontak, saya pikir mungkin sudah tidur. Saya terus minta anak menghubungi, Kamis (31/1) telepon sudah enggak aktif sampai sekarang," ungkap Meli lagi.
Baca Juga : Teroris Ali Kalora Mutilasi Warga, Kopassus dan Raider Siap Diterjunkan
Nuryanto pergi ke Malaysia untuk menagih uang hasil bisnis yang nilainya mencapai miliaran rupiah.