Laporan Reporter Grid.ID, Irene Cynthia Hadi
Grid.ID - Kahiyang Ayu dan Bobby Nasution telah resmi menjadi suami istri pada Rabu (8/11/2017) lalu.
Keduanya melangsungkan akad nikah di Graha Saba Buana, Sumber, Surakarta, Jawa Tengah.
Sebelum menikah, keduanya melangsungkan prosesi kenduri, siraman dan midodareni pada Senin (6/11/2017) dan Selasa (7/11/2017).
Pada Rabu pagi, Bobby dan Kahiyang diantar menggunakan kereta kencana.
Tepat pada pukul 09.30 WIB, keduanya resmi menjadi pasangan suami istri setelah menjalani akad, doa dan penyerahan mahar.
Setelah pernikahan mereka pada Rabu pagi, keduanya melaksanakan resepsi pada Rabu malam.
Acara pernikahan keduanya dihadiri banyak orang dari berbagai kalangan dan disiarkan secara langsung.
Namun semua siaran langsung tersebut fokus pada kedua mempelai, Presiden Jokowi dan Ibu Negara Iriana serta tamu-tamu undangan penting dari berbagai kalangan.
Nah, pada Sabtu (11/11/2017) lalu, Kaesang akhirnya mengunggah video pernikahan kakaknya tersebut di akun Youtube miliknya.
Video berdurasi 2 menit 37 detik tersebut merangkum semua acara pernikahan Kahiyang dan Bobby.
Mulai dari arak-arakan kereta kencana sampai akad nikah dan adat tradisi Jawa yang dilaksanakan setelah pernikahan, semuanya diabadikan dalam video singkat tersebut.
Selain merangkum keseluruhan acara, video tersebut ternyata menyembunyikan kejutan di baliknya!
Ya, di menit 2.11, ternyata ada sosok 2 wanita cantik yang hadir di pernikahan Kahiyang dan Bobby.
Ada sosok menantu Presiden yakni Selvi Ananda yang bersebelahan dengan pacar Kaesang yakni Felicia Tissue.
Nampak sangat anggun, Selvi mengenakan kebaya cantik berwarna emas.
Sementara Felicia yang tak terekspos media pada saat pernikahan Kahiyang dan Bobby, mengenakan kebaya dengan warna krem.
(BACA JUGA Lengkap!! Penuh Tawa dan Haru, Inilah 10 Foto Eksklusif Siraman Kahiyang Ayu dan Bobby Nasution!)
Sederhana, tradisional dan elegan, rambut keduanya sama-sama disanggul cantik.
Dalam video, Selvi dan Felicia yang duduk bersebelahan mengucapkan selamat untuk Kahiyang dan Bobby.
Meskipun hanya berlangsung beberapa detik, para netizen ikut-ikutan mengomentari kemunculan Selvi dan Felicia yang tak pernah kelihatan bersama.
(BACA JUGA Ini lho, 7 Cara Mudah Lakukan Diet yang Sehat)
Simak videonya berikut ini:
(*)