Find Us On Social Media :

Bosan Nginep di Hotel yang Gitu-gitu Aja? Coba Deh ke Hotel VW Ini, Murah Loh

By Afif Khoirul M, Rabu, 15 November 2017 | 20:17 WIB

Hotel VW Ini, Murah Loh

Grid.ID - Menginap di sebuah bangunan hotel mungkin sudah biasa.

Tapi apa jadinya menginap di hotel beroda empat?

Ya, menginap di dalam mobil yang disulap menjadi hotel.

Pastikanya kalian akan merasakan sensasi yang berbeda.

( BACA : Tak Cuma Minta Cerai, Putri Aisyah Juga Gugat Harta Gono-gini )

Dikutip Grid.ID dari laman inhabitat, seorang pria bernama Mohammed Al Malaheem menyediakan fasilitas yang berbeda daripada perusahaan hotel pada umumnya.

Pria Yordania tersebut mengubah VW Beetle tua menjadi hotel mini.

Malaheem yang merupakan mantan pemandu wisata daerah Al Jaya ini terinspirasi oleh kecintaannya kepada kampung halaman.

Kemudian, bersama putrinya, ia mengubah mobil VW menjadi kamar hotel.

( BACA : Warga Gerebek Anak Durhaka yang Tega Pukul Bapak Hingga Lebam, Bukannya Malu dan Menyesal ini yang Dilakukannya )

Mobil tersebut diketakkan di pinggir jalan untuk menyenangkan pengunjung.

Dalam mobil VW tuanya, disediakan kasur dan beberapa bantal sebagai kamar tidur.

Setelah mengerjakan desain mobil, Malaheem mengubah gua yang berdekatan menjadi area resepsionis bernama'Baldwin`s Grotto", lengkap dengan kamar mandi, dapur dan tempat souvenir.

Lokasi Al Jaya memang sengaja ia pilih, selain tempat tinggalnya, lokasi tersebut memiliki daya tarik tersendiri.

( BACA : Bukan Jepang atau Korea, Negara Ini yang Memiliki Koneksi Internet Tercepat di Dunia )

Hamparan gurun pasir dan pemandangan alam akan memberikan nuansa kedamaian, ketenangan, dan keramahan.

Cukup dengan 56 dolar atau Rp 750 ribu, pengunjung dapat menginap semalam.

Tulisan 'terima kasih' akan ditinggalkan pengunjung setelah menginap dan akan ditempel Maharleem di sebuah dinding.

Bagaimana menurut kalian?

(*)