Find Us On Social Media :

Sebuah Granat Meledak di Bogor, Korban Meninggal Bertambah Menjadi 2 Orang

By Asri sulistyowati, Jumat, 15 Februari 2019 | 19:31 WIB

Sebuah Granat Meledak di Bogor, Korban Meninggal Bertambah Menjadi 2 Orang.

Laporan Wartawan Grid.ID, Asri Sulistyowati

Grid.ID - Kemarin (14/2/2019) sebuah kabar mengejutkan terjadi di Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

Pasalnya, kemarin (14/2/2019) sebuah granat lontar (grenade launcher mortir) meledak di pemukiman warga di wilayah Cibungbulang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

Pemicu ledakan disebabkan karena granat tersebut digunakan untuk bermain oleh tiga orang anak.

Baca Juga : Tanggapi Kasus Rossa Meldianti, Keponakan Dewi Perssik, Lebby Wilayati Hanya Bilang Begini

Anak tersebut bernama Muhammad Ibni Mubarok, Muhammad Dony Fauzan dan Khoirul Islami.

Para korban awalnya bermain ke daerah lapangan tembak dan menemukan benda yang diduga granat.

Granat tersebut lantas dibawa pulang ke rumah dan digunakan untuk bermain dengan dipukul-pukul sehingga mengakibatkan terjadinya ledakan.

Baca Juga : Sama-sama Keponakan Dewi Perssik, Lebby Wilayati Ingatkan Rossa Meldianti Telah Mempermalukan Nama Keluarga

Jumlah korban meninggal semula satu orang bertambah menjadi dua orang.

Dilansir Grid.ID dari Kabar Siang yang diunggah channel YouTube tvOneNews, satu anak tewas di tempat dan satu orang lainnya meninggal setelah sempat menjalani perawatan akibat luka bakar.

Muhammad Dony Fauzan, remaja usia 15 tahun menjadi korban meninggal dunia kedua, karena menderita luka bakar parah akibat ledakan granat.