Salah satunya ekosistem bisnis dan investasi, di samping itu infrastruktur juga penunjang kegiatan.
Karena besarnya potensi ekonomi kreatif, pemerintah tidak ragu untuk memberikan bantuan permodalan.
Sektor ini dinilai paling memberi kesempatan kerja kepada anak-anak muda, demikian juga khususnya kaum perempuan.
Ditinjau dari status jender, 62,84 persen tenaga kerja Indonesia pada 2015 adalah laki-laki dan sisanya atau 37,16 persen adalah perempuan.
(Baca Juga : Masih Bingung Dalam Mengelola Keuangan? Mending Cobain yang Ini)
Namun, ekonomi kreatif justru membalik fakta itu, bedasarkan data Bekraf justru perempuan mendominasi ekonomi kreatif yaitu sebanyak 53,68 persen dan sisanya sebesar 46,52 persen laki-laki.
Pelaku ekonomi kreatif juga telah mengakses permodalan dari bank.
Pada 2016, permodalan yang diakses dari perbankan sebesar Rp 7,668 triliun dan angka tersebut melampaui target yang hanya sebesar Rp 4,9 triliun.
Sementara itu, pada 2017, tercatat pelaku ekonomi kreatif mengakses modal dari perbankan sebesar Rp 192, 9 miliar dari target Rp 280 miliar.
Dengan demikian, total capaiannya sebesar Rp 7,86 triliun.
(Baca Juga : Ingin Tidurmu Nyaman? Lakukan Langkah Mudah Ini)
Diplomasi soto
Diharapkan, ekonomi kreatif berkembang menjadi soft power yang dapat diandalkan oleh Indonesia untuk meningkatkan posisi di pasar global.
Salah satu langkahnya adalah melibatkan para calon duta besar (dubes), yang merupakan perwakilan Indonesia di negara lain.
Saat ini, Bekraf tengah mengembangkan berbagai program yang memerlukan dukungan jejaring internasional kuat, seperti Diplomasi Soto, Kopi, dan Tenun.
Namun, diplomasi kuliner dan fashion tersebut tak akan berhasil bila para duta besar yang menjadi perwakilan Indonesia tak gencar berpromosi.
Secara keseluruhan, Bekraf membidangi 16 subsektor ekonomi kreatif, antara lain fashion, film dan animasi, kuliner, kriya, seni rupa,
seni pertunjukan, seni musik, arsitektur, desain komunikasi visual, desain produk, pengembang aplikasi dan games, televisi dan radio, serta fotografi.
Ke-16 subsektor tersebut diharapkan menjadi andalan baru penggerak perekonomian nasional.
Baik dari sisi kontribusi terhadap produk domestik bruto, peningkatan ekspor, maupun penyerapan tenaga kerja.
Jika sektor industri kreatif Indonesia betul-betul digarap secara baik, besar kemungkinan Indonesia bias Berjaya di skala Internasional seperti yang terjadi pada Korea dengan K-Pop-nya.
"Sebab, apa pun industri kreatif itu telah menjadi kekuatan kita. Jika industri kreatif digarap secara baik, anak-anak muda diberi ruang kreatif untuk berinovasi dan berkreativitas, bisa untuk dibawa ke luar," ujar Presiden RI Joko Widodo usai menonton festival musik We The Fest di JIExpo, Kemayoran, Jakarta Pusat, Jumat (11/8/2017). (*)