"Eh laki-laki jangan macem-macem, emang oleh-oleh aneka macem-macem," tambah Okky Lukman.
Pertanyaan berikutnya, baru mengarah kepada Ariel Noah.
Meski tak menyebut nama Ariel Noah, namun terlihat jelas mengarah pada mantan kekasih Sophia Latjuba.
"Yes or No, lebih suka cowok pengusaha atau Vokalis band?" tanya Okky Lukman kepada Sophia Latjuba.
Baca Juga : Dikabarkan Menikah dengan BTP Hari Ini, Begini Kondisi Kediaman Puput Nastiti Devi
Sophia Latjuba tampak berpikir.
Belum juga Sophia Latjuba, Cut Tari terlebih dahulu menjawab.
"Gue tahu jawabannya pasti Sophie akan jawab tergantung," jawab Cut Tari.
"Kok lu yang jawab sih kak? Kan gue nanya Sophie," ujar Okky Lukman.
"Kan ada anak-anaknya ada Manu," ujar Cut Tari lagi.
Sophia Latjuba pun menjawab pertanyaan Okky Lukman tersebut.
"Kenapa harus Vokalis? kenapa gak musisi gitu, lebih general," jawab Sophia Latjuba sambil bertanya.