Find Us On Social Media :

Sadis! Demi Hal Ini Prisia Nasution Sampai Lupa Punya Suami!

By Okki Margaretha, Jumat, 17 November 2017 | 01:02 WIB

Prisia Nasution dan suaminya, Iedil Putra, saat ditemui Grid.ID di Kinosaurus di Kemang Raya, Jakarta Selatan, Kamis (16/11/2017).

Laporan Wartawan Grid.ID, Menda Clara Florencia

Grid.ID – Pentas teater berjudul Kepada Gema jadi proyek ketiga Prisia Nasution bareng suaminya, aktor asal Malaysia, Iedil Putra.

Sebelumnya ada film berjudul Interchange dan sebuah FTV.

"Untuk kita berkolaborasi setelah menikah, kolaborasi pertama ketemu di film, kedua FTV.”

(Perdana! Prisia Nasution Buktikan Kemampuan Peran di Panggung Teater)

“Kenal Iedil aktor profesonal yang baik," kata Prisia Nasution saat ditemui Grid.ID di Kinosaurus, Kemang Raya, Jakarta Selatan, Kamis (16/11/2017).

Meski beradu akting bareng suami, Prisia mau keduanya tetap profesional berlaku seperti dalam skirp film.

Tak ada peran suami-istri sebenarnya.

"Saya di sini tidak melihat dia sebagai suami saya.”

(Kurang Percaya Diri Pakai Scarf? Penampilan ala Prisia Nasution yang Kece dan Simpel Ini Bisa Banget Jadi Inspirasi Kamu, Dijamin Makin Modis deh!)

“Saat di lokasi yah sama, dia saya anggap seperti aktor," sambungnya.

Bahkan saking profesionalnya, Prisia sampai lupa jika Iedil adalah suaminya di atas panggung kala berlatih.

"Kadang saya suka lupa punya suami, dia aktor yang baik," tandasnya. (*)